Connect With Us

Kandang Terbakar, Seribu Ekor Ayam di Tigaraksa Tangerang Mati Terpanggang

Dimas Wisnu Saputra | Sabtu, 10 September 2022 | 12:02

Kandang anak ayam di Kampung Ranca Boga, Desa Margasari, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, terbakar, Sabtu, 10 September 2022. (BPBD Kabupaten Tangerang / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Insiden kebakaran melanda kandang anak ayam di Kampung Ranca Boga, Desa Margasari, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Sabtu, 10 September 2022.

Peristiwa yang terjadi pada pukul 04.30 WIB tersebut mengakibatkan seribu ekor anak ayam mati karena terpanggang.

"Saat mendapatkan laporan, tim Damkar Tigaraksa bergegas menuju lokasi dan selesai penanganan pukul 05.15 WIB," kata Abdul Munir, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang.

Sebelum pihak pemadam kebakaran datang, warga sempat berupaya berjibaku memadamkan api.

"Untuk korban kurang lebih seribu ekor ayam masih anak-anak," jelasnya.

Munir menyebut pihak berhasil menangani kebakaran kandang ayam tersebut. Menurutnya, peristiwa ini dipicu karena korsleting listrik.

"Situasi sudah aman terkendali. Untuk penyebabnya korsleting listrik," ungkapnya.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

BISNIS
Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:14

Bagi para pelaku usaha yang ingin membawa bisnisnya naik kelas, Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 2026 menjadi ajang yang sayang untuk dilewatkan.

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill