Connect With Us

Selain ISPA, DBD dan Diare Menjangkiti Warga Tangerang saat Musim Hujan

Dimas Wisnu Saputra | Kamis, 15 September 2022 | 12:02

Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang. (Dimas Wisnu Saputra / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Sejumlah penyakit selain infeksi saluran pernafasan atas (ISPA) patut diwaspadai warga Tangerang saat musim hujan.

Penyakit tersebut antara lain demam berdarah dengue (DBD), diare, dan leptospirosis yang mengganggu kesehatan warga.

Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang mencatat jumlah penyakit selama Januari sampai pertengahan September 2022 mencapai 76.250 kasus.

Kepala Bidang Pengendalian dan Penanganan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang dr Sumihar Simaloho mengatakan, dari total penyakit tersebut kasus ISPA mencapai 46.187.

"Sedangkan untuk DBD 732 kasus, diare 29.291 kasus dan leptospirosis 40 kasus," jelasnya kepada TangerangNews, Kamis, 15 September 2022.

Penyebab sejumlah penyakit yang menjangkiti warga Kabupaten Tangerang ini bervariasi, tetapi didominasi karena musim pancaroba.

Mingky-sapaan Sumihar-menyarankan masyarakat Kabupaten Tangerang tetap menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat agar terhindar dari penyakit.

"Menjaga higiene dan sanitasi lingkungan, mengonsumsi makanan bergizi," katanya.

Selain itu, lanjut Mingky, masyarakat juga perlu memasak makanan sampai matang, mencuci tangan dan kaki serta bagian tubuh lainnya dengan sabun.

Lalu, ia juga meminta menyimpan makanan dan minuman dengan baik dan membasmi tikus di lingkungan rumah atau tempat kerja.

"Khusus untuk DBD, harus dengan pemberantasan sarang nyamuk dan 3M Plus (menguras, menutup tempat penampungan air, memanfaatkan atau mendaur ulang barang bekas)," pungkas Mingky.

KOTA TANGERANG
Penumpang Arus Balik di Terminal Poris Plawad Kota Tangerang Melonjak Capai 1.000 Per Hari

Penumpang Arus Balik di Terminal Poris Plawad Kota Tangerang Melonjak Capai 1.000 Per Hari

Selasa, 16 April 2024 | 23:38

Terminal Poris Plawad Kota Tangerang mencatatkan peningkatan jumlah penumpang secara signifikan selama arus mudik dan balik Lebaran tahun 2024.

MANCANEGARA
Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Rabu, 20 Maret 2024 | 13:33

India merupakan negara yang terletak di Asia Selatan dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia menggeser posisi Tiongkok.

AYO! TANGERANG CERDAS
Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:29

Pemerintah Kota Tangerang telah membuka pendaftaran Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran baru. Tahap ini merupakan bagian dari proses PPDB yang harus diikuti.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill