Connect With Us

Mahal, Tarif Parkir Motor di Car Free Day PPI Curug Tangerang Dikeluhkan Warga

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 25 September 2022 | 16:56

| Dibaca : 355

Karcis parkir Car Free Day Politeknik Penerbangan Indonesia (PPI) Curug di Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Minggu 25 September 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Tarif parkir di kegiatan Car Free Day yang berada kawasan Politeknik Penerbangan Indonesia (PPI) Curug, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, dikeluhkan warga lantaran dinilai terlalu mahal.

Dalam karcis parkir tertera untuk sepeda motor dikenakan tarif sebesar Rp10 ribu. Selain mahal, biaya yang dikenakan juga tidak sesuai dengan ketentuan dalam karcis yang tertulis "Free Air Mineral 2 Botol". Nyatanya pengunjung tidak mendapatkan air mineral.

Tak hanya itu, disebutkan juga dalam karcis meski membayar parkir kehilangan kendaraan tidak menjadi tanggung jawab penyelenggara dan PPI Curug.

Salah satu yang mengeluhkan tarif parkir tersebut adalah Fandi Achmad. Melalui media sosialnya, ia mengunggah foto karcis yang tidak sesuai dengan ketentuan dan dinilai merugikan pengunjung.

"Bayar parkir di carfreeday PLP Curug mahal banget. Pengen sehat kok malah disuruh bayar ya. Bayar 10k (Rp10 ribu) tapi kalau motor hilang tidak tanggung jawab," tulisnya, Minggu 25 September 2022.

TEKNO
Booking Tes Laboratorium dan Radiologi di Siloam Hospitals Bisa Lewat Online

Booking Tes Laboratorium dan Radiologi di Siloam Hospitals Bisa Lewat Online

Selasa, 26 September 2023 | 22:05

TANGERANGNEWS.com-Grup RS Siloam meluncurkan layanan pemesanan online untuk tes laboratorium dan radiologi. Dengan pemesanan online, pasien dapat langsung datang ke rumah sakit dan masuk dalam antrian express sehingga mengurangi waktu tunggu.

WISATA
FKS 2023 Fase Kedua di SMS Tangerang, Ada Bebek Sinjay Sampai Nasi Krawu Buk Tiban

FKS 2023 Fase Kedua di SMS Tangerang, Ada Bebek Sinjay Sampai Nasi Krawu Buk Tiban

Rabu, 20 September 2023 | 17:43

TANGERANGNEWS.com-Setelah sukses dengan menyajikan kuliner khas jalur mudik dari Banten hingga Jawa Barat pada pada 16 Agustus -10 September 2023 , Festival Kuliner Serpong (FKS) berlanjut ke fase dua.

KAB. TANGERANG
Sejumlah Santri di Ponpes Balaraja Tangerang Diduga Jadi Korban Pencabulan Ustaz

Sejumlah Santri di Ponpes Balaraja Tangerang Diduga Jadi Korban Pencabulan Ustaz

Kamis, 28 September 2023 | 00:42

TANGERANGNEWS.com-Beberapa santri di salah satu Pondok Pesantren (Ponpes) di Desa Gembong, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, diduga menjadi korban pencabulan oleh sang ustaz.

PROPERTI
Mulai Rp488 Jutaan, Golden Nature di Panongan Tangerang Jadi Hunian Paling Dinanti

Mulai Rp488 Jutaan, Golden Nature di Panongan Tangerang Jadi Hunian Paling Dinanti

Rabu, 20 September 2023 | 01:10

TANGERANGNEWS.com- GNA Group resmi meluncurkan hunian dengan harga terjangkau bernuansa hijau modern bertajuk Golden Nature yang berlokasi di kawasan Ciakar, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, pada Rabu, 20 September 2023.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill