Connect With Us

Ribuan Peserta Meriahkan Gerak Jalan Santai HUT ke-390 Kabupaten Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Jumat, 7 Oktober 2022 | 21:36

Kegiatan gerak jalan santai dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-390 Kabupaten Tangerang, Jumat, 7 Oktober 2022. (Dimas Wisnu Saputra / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Ribuan peserta antusias mengikuti gerak jalan santai dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-390 Kabupaten Tangerang,  Jumat, 7 Oktober 2022.

"Ada 6.000-an peserta yang mengikuti gerak jalan santai tersebut," kata Ali Marisan, Kepala Bidang Olahraga Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Tangerang kepada TangerangNews.com.

Jalan sehat ini juga digelar dalam rangka memeriahkan perayaan HUT ke-50 Korpri, HUT ke-77 PGRI, serta HUT ke-58 Kesehatan.

"Perayaan HUT kali ini dilakukan sederhana, dan tetap dilakukan secara protokol kesehatan," katanya.

Baca juga: HUT ke-390 Tahun Kabupaten Tangerang, Sekda: Tidak Ada Hura-hura

Peserta gerak jalan santai itu merupakan pegawai lingkup Pemerintah Kabupaten Tangerang dan warga Kabupaten Tangerang.

"Ada doorprize-nya juga," ucapnya.

Dalam kegiatan ini, para peserta melakukan gerak jalan santai sepanjang 4 kilometer. Selain olahraga, rangkaian kegiatan juga dilakukan dengan aksi-aksi sosial.

"Bahwa HUT Kabupaten Tangerang ini harus bermuara kepada kepentingan masyarakat, seperti kegiatan kerohanian, santunan,donor darah, olahraga dan sunatan masal," pungkasnya.

NASIONAL
Langsung Berlaku, Jabatan Kepala Desa 8 Tahun Usai UU Desa Resmi Disahkan

Langsung Berlaku, Jabatan Kepala Desa 8 Tahun Usai UU Desa Resmi Disahkan

Jumat, 29 Maret 2024 | 14:34

DPR RI resmi mengesahkan revisi UU Desa dalam rapat paripurna di gedung Nusantara II kompleks MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta pada Kamis, 28 Maret 2024.

WISATA
Bulan Ramadan Ada Unjuk Rasa Umami Eats di Tangcity Mal

Bulan Ramadan Ada Unjuk Rasa Umami Eats di Tangcity Mal

Jumat, 29 Maret 2024 | 05:32

Memasuki bulan Ramadan banyak kegiatan-kegiatan digelar, salah satunya ialah Unjuk Rasa.

TEKNO
Trafik Data Telkomsel Diprediksi Melonjak 15% saat RAFI 2024, Paling Tinggi Game Online

Trafik Data Telkomsel Diprediksi Melonjak 15% saat RAFI 2024, Paling Tinggi Game Online

Kamis, 28 Maret 2024 | 01:09

Telkomsel memproyeksikan terjadinya pertumbuhan trafik broadband hingga 15,22% dibandingkan hari biasa selama momen Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2024.

SPORT
Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Selasa, 26 Maret 2024 | 14:31

Pekan ke-30 BRI Liga 1 musim 2023/2024 akan menyajikan pertandingan antara dua tim yang sama-sama bermarkas di Tangerang, yakni Persita melawan Dewa United.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill