Connect With Us

3 Pelajar Berlumuran Darah Diduga Diserang Gangster, 1 Tangannya Nyaris Putus

Dimas Wisnu Saputra | Rabu, 2 November 2022 | 12:17

Pelajar SMA terluka diduga diserang gangster di Balaraja, Kabupaten Tangerang, Selasa 1 November 2022, malam. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Beredar video tiga pelajar tingkat SMA berlumuran darah diduga diserang gangster dengan senjata tajam. Bahkan salah satu korban tangannya nyaris putus. 

Berdasarkan informasi, peristiwa itu terjadi pada Selasa, 2 Oktober 2022 malam, di sebuah toko fotokopi, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang.

Terlihat dalam video itu, tiga pelajar menggunakan hoodie dan masih mengenakan celana seragam abu-abu. Belum diketahui pasti ketiga pelajar tersebut berasal dari sekolah mana.

Mereka meminta pertolongan kepada warga. Satu pelajar tersebut terluka parah di bagian pundak sebelah kanan hingga terlihat bagian tulangnya. Sedangkan, dua pelajar lainnya terluka di bagian jari tangan.

"Ada gangster," ucap seorang warga dalam sebuah video itu.

Kini, ketiga pelajar tersebut telah dibawa ke RSUD Tobat Balaraja Tangerang untuk mendapatkan perawatan.

Sementara itu, Kapolsek Balaraja Kompol Yudha Hermawan membenarkan kejadian tersebut. Namun, dirinya tidak memberikan penjelasan lebih rinci apakah ketiganya korban gengster atau tawuran pelajar.

"Benar, masih dalam proses lidik," katanya kepada Tangerangnews.com, Rabu,2 November 2022.

Sebelumnya, ratusan pelajar melakukan aksi konvoi menggunakan sepeda motor melintasi di kawasan Pusat Pemerintahan (Puspem) Tigaraksa pada Selasa, 1 Oktober 2022 sore.

Terpantau tangerangnews.com, sepanjang jalan mereka terus meneriakkan yel-yel. Bahkan ada di antara pelajar menghentikan laju kendaraan yang melintas lalu di tengah jalan membakar petasan.

NASIONAL
PLN Dukung UMKM Indonesia Timur Go Internasional

PLN Dukung UMKM Indonesia Timur Go Internasional

Minggu, 24 November 2024 | 19:10

PT PLN (Persero) bersama empat Badan Usaha Milik Negara (BUMN) lainnya mendukung penuh penyelenggaraan Pesona Timur Indonesia yang berlangsung pada 21-24 November 2024 di Gedung Sarinah, Jakarta.

KAB. TANGERANG
Tatap Muka Terakhir, Warga Matagara Solid Dukung Maesyal-Intan

Tatap Muka Terakhir, Warga Matagara Solid Dukung Maesyal-Intan

Sabtu, 23 November 2024 | 18:48

Masyarakat Kampung Mampelem Balong, RT01/04, Desa Matagara, Kecamatan Tigaraksa solid dukung pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang nomor 02, Maesyal Rasyid-Intan Nurul Hikmah, Sabtu 23 November 2024.

TEKNO
Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Sabtu, 23 November 2024 | 16:41

Digiplus salah satu unit bisnis dari peritel gaya hidup ternama PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP), menyambut baik atas meningkatnya kebutuhan akan gadget dan teknologi di tengah masyarakat.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill