Connect With Us

Ribuan Jamaah Tumpah Ruah di Haul Syekh Abdul Qodir Al-Jaelani di Pasar Kemis Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 6 November 2022 | 15:15

Ribuan jemaah doa bersama dalam acara Haul Syekh Abdul Qodir Al-Jaelani ke-64 di Pondok Pesantren Al Istiqlaliyyah, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Minggu, 6 November 2022. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Sekitar ribuan jemaah memadati Pondok Pesantren Al Istiqlaliyyah, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, dalam acara Haul Syekh Abdul Qodir Al-Jaelani ke-64, Minggu, 6 November 2022.

Para jamaah yang datang sejak Jumat 4 November 2022 ini, terlihat tumpah rumah di sejumlah area ponpes. Mulai dari orang dewasa hingga anak-anak kompak memanjatkan doa bersama.

Sebelumnya diberitakan, Afif, Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al Istiqlaliyyah mengatakan, Haul Syekh Abdul Qodir Al-Jaelani di Pasar Kemis Tangerang ini digelar sejak pukul jam 06.00 WIB sampai sebelum zuhur.

Ia memperkirakan, ada lebih dari 1.000 jemaah yang hadir untuk mengikuti peringatan haul ke-64. Jamaah yang datang tidak hanya berasal dari Tangerang Raya, ada juga dari wilayah di Provinsi Banten.

“Banyak jamaah yang menginap di area masjid. Yang datang dari berbagai daerah di seluruh Indonesia,” terangnya.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill