Connect With Us

Waspada, 12 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Rawan Banjir

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 7 November 2022 | 11:32

Banjir menggenangi Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, akibat meluapnya Sungai Cisadane, Sabtu, 17 September 2022. (Dimas Wisnu Saputra / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang mencatat sebanyak 12 kecamatan di wilayahnya kerap dilanda banjir terutama saat musim hujan akhir tahun 2022 ini. Masyarakat diminta untuk tetap waspada. 

"Untuk yang banjir itu di Kecamatan Kelapa Dua, Pasar Kemis, Tigaraksa, Cikupa, Teluknaga, Pakuhaji, Kronjo, Kresek, Gunung Kaler, Mekar Baru, Jayanti, Balaraja," kata Ujat Sudradjat Kepala BPBD Kabupaten Tangerang saat dihubungi TangerangNews.com, Senin, 7 November 2022.

BACA JUGA: Puncak Hujan di Tangerang, Simak 8 Tips Berkendara saat Banjir

Tak hanya akhir tahun 2022, tingginya intensitas hujan diprediksi terjadi sampai Januari 2023. Ujat menyatakan, pihaknya bersiaga untuk memitigasi maupun memberikan pertolongan jika terjadi bencana.

"Masyarakat sekitar diimbau waspada," katanya.

Ujat mengungkapkan, banjir di Kabupaten Tangerang juga kerap diakibatkan dari meluapnya Sungai Cisadane, Kali Cirarab, dan Kali Cidurian.

“Kebanyakan kita kiriman dari Bogor. Sewaktu di sini enggak hujan, tapi di Bogor hujan, jadi di kita banjir. Tujuh Kecamatan yang rawan banjir itulah yang luapan kali lintas air," jelasnya.

PROPERTI
Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Minggu, 23 November 2025 | 20:19

Kawasan Tangerang Raya, khususnya Legok, kini menjadi sorotan utama sebagai magnet investasi properti dengan kenaikan nilai jual yang fantastis, didorong oleh pengembangan infrastruktur dan kawasan kota yang terintegrasi.

NASIONAL
Pemerintah Siapkan Rp700 Juta untuk Gaji Narapidana yang Terlibat Program Ketahanan Pangan

Pemerintah Siapkan Rp700 Juta untuk Gaji Narapidana yang Terlibat Program Ketahanan Pangan

Minggu, 23 November 2025 | 20:59

Kemenimipas (Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan) akan memberdayakan para narapidana dalam kegiatan pertanian, perkebunan dan perikanan sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional.

TEKNO
Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Rabu, 19 November 2025 | 13:34

Layanan infrastruktur internet Cloudflare mengalami gangguan pada Selasa 18 November 2025, hingga menyebabkan sejumlah situs dan aplikasi kesulitan diakses.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill