Connect With Us

Banjir Rendam Perumahan Villa Tangerang Elok dan Permata Pasar Kemis

Nur Fitriani | Minggu, 13 November 2022 | 17:52

Banjir merendam Villa Tangerang Elok, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Minggu 13 November 2022, sore. (@TangerangNews / Nur Fitriani)

TANGERANGNEWS.com-Hujan deras yang mengguyur wilayah Tangerang kembali menyebabkan banjir di sejumlah titik, Minggu 13 November 2022. Di antaranya seperti di Villa Tangerang Elok dan Perumahan Permata Tangerang, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, sore.

Ketinggian banjir Villa Tangerang Elok mencapai sebetis orang dewasa atau sekitar 30-40 sentimeter. Menurut informasi, volume air semakin tinggi setelah hujan mengguyur pada pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: VIDEO: Tenda Pernikahan Diterjang Banjir di Jatiuwung Tangerang

"Kemarin banjirnya lebih dalam lagi, yang ini masih mending," ujar Soleh, seorang pedang di lokasi.

Sementara di Perumahan Permata Tangerang, banjir merendam kawasan tersebut sejak semalam. Meski sempat surut, tapi karena kembali diguyur hujan, banjir kembali naik.

"Kalau hujan lagi, banjirnya bisa semakin tinggi," ujar Syamsul, tukang tambal ban.

Taufan, pemilik showroom mobil di dekat Funpark Permata Tangerang menjelaskan, banjir paling tinggi terjadi di komplek perumahan yang dekat dengan Danau Gelam Jaya. Air sudah setinggi dada orang dewasa. Posko banjir pun sudah didirikan oleh pemerintah daerah setempat.

"Warga  berharap segera ada dan solusi dari pemerintah untuk mencegah banjir yang sering terjadi," ungkapnya.

NASIONAL
Tak Lagi Berorientasi Profit, Bulog Bakal Kembali Seperti di Era Orde Baru

Tak Lagi Berorientasi Profit, Bulog Bakal Kembali Seperti di Era Orde Baru

Sabtu, 23 November 2024 | 10:54

Pemerintah tengah mengupayakan transformasi pada Perum Bulog untuk mengembalikan perannya sebagai stabilisator pangan utama, serupa dengan fungsi strategisnya pada era Orde Baru di bawah kepemimpinan Presiden Soeharto.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

TANGSEL
Tukang Bakso di Pamulang Diamuk Massa Usai Lecehkan Bocah 16 Tahun

Tukang Bakso di Pamulang Diamuk Massa Usai Lecehkan Bocah 16 Tahun

Jumat, 22 November 2024 | 23:31

Seorang tukang bakso berinisial S, 47, diamuk massa setelah diketahui melakukan dugaan pelecehan seksual terhadap remaja berusia 16 tahun di Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill