Connect With Us

Jelang Akhir Tahun, 312 Pejabat Pemkab Tangerang Dimutasi

Dimas Wisnu Saputra | Selasa, 27 Desember 2022 | 16:18

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar melantik perwakilan pejabat yang dirotasi dan dimutasi, pada Selasa, 27 Desember 2022. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 312 pejabat di ruang lingkup Pemerintah Kabupaten Tangerang dimutasi dan dirotasi menjelang pergantian tahun.

Adapun para pejabat tersebut mulai dari tingkat Eselon 2, Eselon 3 hingga Eselon 4 serta Camat dan Lurah. Mutasi dilakukan secara virtual dengan dipimpin langsung Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, pada Selasa, 27 Desember 2022.

"Proses perombakan pejabat ini merupakan suatu hal yang wajar dalam suatu organisasi, karena banyak pejabat yang pensiun dan banyak yang kosong, sehingga harus segera diisi oleh pejabat yang baru agar proses pelayanan tidak terganggu," ucap Zaki.

Dalam perombakan ini ada beberapa jabatan tinggi pratama yaitu setara dengan Kepala Dinas atau Eselon II yang masih kosong. Menurut Zaki dalam waktu dekat akan ada dilakukan proses open biding untuk mengisi jabatan tersebut.

"Segera kita akan isi dengan pejabat yang baru, dengan melakukan open biding agar tidak ada kekosongan," tuturnya.

Zaki mengucapkan selamat kepada mereka yang baru saja dilantik dan diambil sumpah jabatannya.

Dengan doa dan harapan semoga amanah dan kepercayaan yang diberikan benar-benar dapat dijalankan dengan penuh keikhlasan, dedikasi serta rasa tanggung jawab. 

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill