Connect With Us

Warga Kecewa Dinas Saling Lempar Tanggung Jawab Masalah Prostitusi di Kabupaten Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Selasa, 10 Januari 2023 | 11:34

Hearing Komisi II DPRD Kabupaten Tangerang bersama warga dan sejumlah dinas terkait dugaan maraknya prostitusi di wilayah Citra Raya, Senin 9 Januari 202. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Warga Kabupaten Tangerang mengaku kecewa dengan sikap dinas pemerintah daerah setempat lantaran saling lempar tanggung jawab terkait masalah prostitusi.

Hal itu terjadi saat hearing dengan DPRD Komisi II Kabupaten Tangerang terkait dugaan maraknya prostitusi di wilayah Citra Raya, Senin 9 Januari 2023.

Ketua Forum Masyarakat Anti Maksiat (Format) Muhdi mengatakan saat hearing, dinas terkait malah saling lempar tanggung jawab. 

"Memang namanya di forum seperti ini, mereka kan berupaya untuk mempertahankan diri dan jabatannya," ucapnya, kepada Tangerangnews.com dikantor DPRD Kabupaten Tangerang.

Muhdi mengatakan pihaknya kurang puas dengan hearing yang terus menerus dilakukan tetapi tidak mendapatkan hasil apapun.

"Tinggal kita lihat tindakan selanjutnya dari OPD (organisasi perangkat daerah), apabila tidak ada tindakan yang lebih, tertentu kita bakal ambil tindakan lain," katanya.

Muhdi menyarankan seharusnya OPD menindak tegas terhadap pelaku usaha-usaha prostitusi.

"Biar ada efek jera, kalau ada ke ranah hukumnya silahkan secara pidana. Tetapi jika ada pelanggaran perdanya silahkan berikan sanksi-sanksi yang berat. Intinya bagaimana caranya mereka jera, itu saja," tegasnya.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

NASIONAL
Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden-Wapres Terpilih, Dihadiri AMIN Tanpa Ganjar dan Mahfud

Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden-Wapres Terpilih, Dihadiri AMIN Tanpa Ganjar dan Mahfud

Rabu, 24 April 2024 | 12:17

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat resmi menetapkan pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024-2029.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill