Connect With Us

Warga Solear Tangerang Gagalkan Tawuran Pelajar SMP, 4 Celurit Diamankan

Dimas Wisnu Saputra | Kamis, 12 Januari 2023 | 16:01

Warga dan perangkat desa mengamankan senjata tajam dari pelajar SMP yang hendak tawuran di Desa Pasanggrahan, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, Kamis 12 Desember 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Warga Desa Pasanggrahan, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang Banten berhasil menggagalkan segerombolan pelajar SMP yang hendak tawuran.

Beberapa orang pelajar tersebut pun ditangkap warga. Mereka mengaku berasal dari SMPN 4 Solear. Dari tangan mereka, warga juga mengamankan empat senjata tajam (sajam) jenis celurit dan satu pentungan.

"Ini kmaren jam 4 TKP di jembatan Kirana 2 menuju Argo subur, Informasi dari  masyarakat yang mengamankan senjata tajam (Sajam)," ungkap Sekertaris Desa (Sekdes) Pasanggrahan R Agung Budiyatna, Kamis, 12 Januari 2022.

Agung mengatakan, guna penyidikan lebih lanjut pihaknya telah melaporkan hal itu ke pihak Kepolisian setempat.

"Saya sudah infokan ke Polsek Cisoka, sementara sajam itu saya serahkan kepada pihak sekolah SMPN 4 Solear," tandasnya.

Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Pasanggrahan Agus Setyantoro mengimbau kepada masyarakat Desa Pasanggrahan khususnya bagi orang tua yang memiliki anak masih sekolah, untuk melakukan pengawasan lebih ketat.

"Peranan orang tua yang paling utama dalam mengontrol dan mengawasi putra putrinya, jangan sampai menjadi korban tindakan tawuran antar pelajar," ungkap Agus.

NASIONAL
Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:56

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mulai mengumumkan jadwal pembelian tiket kereta api untuk angkutan Lebaran 2026.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

BANTEN
Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Rabu, 14 Januari 2026 | 21:24

Sebuah video yang memperlihatkan kontras kondisi jalan di perbatasan Provinsi Banten dan Jawa Barat menjadi sorotan warganet.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill