Connect With Us

Kapolsek Cikupa Sambangi Rumah Duka Korban Gangster

Dimas Wisnu Saputra | Minggu, 22 Januari 2023 | 18:59

Kapolsek Cikupa AKP Imam Wahyu Pramono mendatangi rumah duka korban pengeroyokan gangster yang tewas, M, 19, di Desa Peusar, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Minggu 22 Januari 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Kapolsek Cikupa AKP Imam Wahyu Pramono mengunjungi rumah duka korban gangster di Desa Peusar, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Minggu 22 Januari 2023.

Korban berinisial M, 19, tewas setelah dikeroyok kelompok gangster dengan senjata tajam di Desa Sukamulya, Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang, pada pukul 04.05 WIB.

Kedatangannya selain untuk memberikan santunan pemakaman, juga sebagai bentuk rasa empati kepada keluarga korban.

"Kami dari Polsek Cikupa Polresta Tangerang hadir di sini di rumah kediaman korban, untuk berduka cita yang mendalam kepada keluarga korban," ucapnya di rumah duka.

Selain itu, Iman juga mencari informasi dan keterangan dari pihak keluarga atas kejadian yang menimpa M,19.

Atas kejadian ini, Iman mengimbau kepada masyarakat agar lebih mengawasi kegiatan anak-anaknya ketika berada di luar rumah.

"Kami pun mengimbau kepada generasi muda yang ikut serta dalam geng-geng motor, untuk tidak membuat onar atau tawuran yang dapat meresahkan masyarakat," katanya.

Ia menegaskan, akan menindak secara tegas terhadap pelaku-pelaku kejahatan di wilayah hukumnya.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

KOTA TANGERANG
BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

Jumat, 22 November 2024 | 12:05

BRI melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan 10 ribu paket sembako kepada warga di lima kecamatan di Kota Tangerang. Penyerahan simbolis berlangsung di Sekolah Daarul Falah,l

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill