Connect With Us

Kapolsek Cikupa Sambangi Rumah Duka Korban Gangster

Dimas Wisnu Saputra | Minggu, 22 Januari 2023 | 18:59

Kapolsek Cikupa AKP Imam Wahyu Pramono mendatangi rumah duka korban pengeroyokan gangster yang tewas, M, 19, di Desa Peusar, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Minggu 22 Januari 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Kapolsek Cikupa AKP Imam Wahyu Pramono mengunjungi rumah duka korban gangster di Desa Peusar, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Minggu 22 Januari 2023.

Korban berinisial M, 19, tewas setelah dikeroyok kelompok gangster dengan senjata tajam di Desa Sukamulya, Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang, pada pukul 04.05 WIB.

Kedatangannya selain untuk memberikan santunan pemakaman, juga sebagai bentuk rasa empati kepada keluarga korban.

"Kami dari Polsek Cikupa Polresta Tangerang hadir di sini di rumah kediaman korban, untuk berduka cita yang mendalam kepada keluarga korban," ucapnya di rumah duka.

Selain itu, Iman juga mencari informasi dan keterangan dari pihak keluarga atas kejadian yang menimpa M,19.

Atas kejadian ini, Iman mengimbau kepada masyarakat agar lebih mengawasi kegiatan anak-anaknya ketika berada di luar rumah.

"Kami pun mengimbau kepada generasi muda yang ikut serta dalam geng-geng motor, untuk tidak membuat onar atau tawuran yang dapat meresahkan masyarakat," katanya.

Ia menegaskan, akan menindak secara tegas terhadap pelaku-pelaku kejahatan di wilayah hukumnya.

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

KOTA TANGERANG
7 Layanan Nomor Hotline Darurat Kota Tangerang yang Wajib Disimpan

7 Layanan Nomor Hotline Darurat Kota Tangerang yang Wajib Disimpan

Jumat, 23 Januari 2026 | 11:37

Kota Tangerang memiliki sistem layanan darurat terpadu yang dapat dimanfaatkan masyarakat saat menghadapi kondisi kegawatdaruratan.

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill