Connect With Us

Bikin Jalanan Berdebu, Aktivitas Galian Tanah di Jambe Tangerang Dikeluhkan Warga

Dimas Wisnu Saputra | Kamis, 2 Februari 2023 | 23:51

Aktivitas galian tanah di Desa Tipar Raya, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, Kamis 2 Februari 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Aktivitas galian tanah di Desa Tipar Raya, Jambe, Kabupaten Tangerang dikeluhkan warga. Pasalnya, galian golongan C tersebut membuat jalan dipenuhi debu.

Berdasarkan informasi, galian tanah itu sudah berjalan dari Desember 2022. Warga setempat sempat memprotes jalanan yang berdebu namun malah dimarahi oleh ketua RT.

"Sudah berjalan lama. Saya sempat didatangi RT dan berantem, padahal saya juga dirugikan karena ngebul," ucap warga setempat yang tidak ingin disebutkan, Kamis 2 Februari 2023.

Warga itu mengaku hampir setiap pagi membersihkan jalan berdebu akibat truk tanah yang bolak-balik di lokasi galian.

"Maksud saya, minta mereka bersihkan jalanannya. Itu tiap pagi saya sirami air," katanya.

Sebelum aktivitas galian itu dimulai, ketua RT setempat meminta tanda tangan dirinya sebagai bukti persetujuan warga. Namun alasannya untuk pembuatan kolam. Ia pun diberikan uang sebesar Rp50 ribu.

"Saya tanda tangan katanya untuk bikin kolam. Tapi saat ditanya kolam apa, RT tidak menjelaskan. Dikasih uang Rp50 ribu yasudah saya tanda tangan," ucapnya.

Sementara salah satu penjaga di galian saat ditanya mengungkapkan, galian tersebut diperuntukan untuk kolam pemancingan.

"Untuk kolam pemancingan, punya Pak Lurah Jawilan Serang," singkatnya kepada wartawan di lokasi.

Pantauan di lokasi, terlihat puluhan mobil truk berjejer untuk mengangkut tanah di lokasi. Selain itu juga ada satu unit beko penggali tanah.

Mirisnya, galian itu berlokasi dekat gedung sekolah. Sementara kedalaman galian mencapai kurang lebih 3 meter yang dapat membuat rawan longsor.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

BANDARA
Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Kamis, 20 November 2025 | 16:53

Menyusul peningkatan signifikan aktivitas Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, hingga Kamis 20 November 2025, operasional penerbangan di ruang udara Jawa dan sekitarnya dipastikan masih berjalan normal.

WISATA
Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sabtu, 22 November 2025 | 18:24

Dalam rangka merayakan malam pergantian tahun, Atria Hotel Gading Serpong Tangerang menghadirkan paket khusus bertema Galactic Countdown 2026.

KAB. TANGERANG
BGN Genjot Penambahan Ahli Gizi, SPPG Tangerang Butuh Ratusan Tenaga Baru

BGN Genjot Penambahan Ahli Gizi, SPPG Tangerang Butuh Ratusan Tenaga Baru

Jumat, 21 November 2025 | 18:56

Badan Gizi Nasional (BGN) tengah menyiapkan penambahan tenaga ahli gizi di seluruh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Indonesia guna mendukung pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill