Connect With Us

Polisi Kejar Kawanan Sopir Angkot Pengeroyok Sopir Truk di Pasar Kemis Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Sabtu, 25 Februari 2023 | 21:29

Tangkapan layar video diduga sopir angkot pelaku pengeroyokan dan penusukan terhadap sopir truk di Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com-Kawanan sopir angkot yang menusuk sopir truk di Jalan Raya Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang masih dalam pengejaran polisi.

Kapolsek Pasar Kemis Kompol Maryadi membenarkan peristiwa yang terjadi pada Jumat, 24 Februari 2023, tersebut.

Pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap pelaku yang diduga lebih dari satu orang.

"Pelaku lagi kita kejar," ucap Maryadi kepada Tangerangnews.com, Sabtu 25 Februari 2023.

Maryadi menjelaskan, kronologis kasus tersebut berawal sopir truk yang menegur sopir angkot karena menyebabkan kemacetan.

Setelah di tegur, sopir angkot tidak terima sehingga menghampiri sopir truk tersebut.

"Setelah itu melakukan penusukan menggunakan obeng," kata Maryadi.

Kemudian, korban langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat, sehingga korban tidak terlalu mengalami pendarahan dan luka yang parah.

"Korban tidak meninggal, masih dirawat," jelasnya.

BANTEN
Hadapi Banyak Ujian di Pilkada Banten, Ribuan Massa Doakan Kemenangan Airin-Ade

Hadapi Banyak Ujian di Pilkada Banten, Ribuan Massa Doakan Kemenangan Airin-Ade

Sabtu, 23 November 2024 | 23:33

Kampanye pasangan calon gubernur-wakil gubernur Banten Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi menutup kampanye Pilkada Banten dengan menggelar istigasah dan doa bersama di Alun-Alun Pagelaran, Kabupaten Pandeglang, Sabtu 23 November 2024.

TEKNO
Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Sabtu, 23 November 2024 | 16:41

Digiplus salah satu unit bisnis dari peritel gaya hidup ternama PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP), menyambut baik atas meningkatnya kebutuhan akan gadget dan teknologi di tengah masyarakat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill