Connect With Us

Penggerebekan Toko Kosmetik Jual Tramadol di Sukamulya Tangerang, Barang Bukti Dibuang Warga

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 27 Maret 2023 | 19:17

Toko kosmetik yang digerebek warga karena jual obat keras ilegal di Desa Perahu, Kecamatan Sukamulya, Kabupaten Tangerang, Minggu 26 Maret 2023, malam. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Kapolsek Balaraja Kompol Yudha Hermawan menjelaskan tidak ada penyerahan barang bukti oleh warga, setelah melakukan penggerebekan toko kosmetik di Desa Perahu, Kecamatan Sukamulya, Kabupaten Tangerang, Minggu 26 Maret 2023, malam.

"Setelah kejadian tidak ada laporan resmi ke polsek, penyerahan orang dan BB (barang bukti). Infonya BB sudah dibuang oleh warga, sehingga belum terdapat unsur untuk proses hukumnya," ucap Yudha kepada Tangerangnews.com, Senin, 27 Maret 2023.

Pihaknya setelah mendapat info langsung turun ke tempat kejadian perkara (TKP). Namun, aksi yang dilakukan warga di lokasi sudah selesai dan membubarkan diri.

"Anggota lakukan riksa tempat toko dan sudah tidak ditemukan adanya obat jenis tersebut," kata Yudha.

Kemudian, setelah itu pihaknya melakukan interogasi kepada penjaga toko. Dari pengakuan penjaga toko, disebutkan jika obat-obatnya telah disita oleh warga.

"Obat sudah dibawa oleh warga lalu dibuang," pungkasnya.

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

NASIONAL
PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

Rabu, 19 November 2025 | 17:59

PT PLN (Persero) turut mengambil peran dalam pengembangan pasar karbon Indonesia yang terhubung dengan standar internasional melalui diskusi panel bertajuk Scalling-Up Carbon Markets Opportunities for Global Collaboration

KAB. TANGERANG
Misteri Mayat Membusuk Dalam Kantong Plastik di Cikupa, Polisi Cari Identitas Korban

Misteri Mayat Membusuk Dalam Kantong Plastik di Cikupa, Polisi Cari Identitas Korban

Kamis, 20 November 2025 | 14:26

Kepolisian Resor Kota (Polresta) Tangerang tengah gencar melakukan penyelidikan mendalam setelah penemuan jasad pria tanpa identitas di semak-semak kebun pisang, Kampung Bunder, RT05/01, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill