Connect With Us

Armada Bus Mudik di Citra Raya Tangerang Diuji Kelayakan Jelang Lebaran

Dimas Wisnu Saputra | Rabu, 5 April 2023 | 15:27

Petugas Dishub Kabupaten Tangerang melakukan uji kelayakan bus jelang arus mudik Lebaran, Rabu 5 April 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Tangerang memeriksa kelayakan bus pariwisata Putra KJU di kawasan Citra Raya, Kabupaten Tangerang, pada Rabu 5 April 2023.

Kegiatan pemeriksaan kelayakan kendaraan tersebut untuk memastikan bahwa bus Putra KJU layak untuk angkutan mudik.

"Apalagi ini untuk kendaraan program mudik gratis, di KJU ada 14 unit dan akan dilakukan selama dua hari pada 5-6 april," ucap Surachman, Kepala Bidang (Kabid) Keselamatan dan Sarana Prasarana Dishub Kabupaten Tangerang.

Untuk hasil pemeriksaan, dari tujuh unit bus, tiga unit lulus uji memenuhi unsur administrasi dan teknis. 

"Namun ada beberapa kendaraan ada catatan dan itu tidak signifikan. Hanya sisi lampu untuk diperbaiki dan sebagainya," katanya.

Kedepannya, pihaknya akan melakukan ramp check di setiap tahunnya dan di momen tertentu jelang hari raya dan Nataru.

"Semua kegiatan ini untuk memastikan kelayakan dan yang tidak layak akan berikan teguran, pengelola harus hadir di Dishub," pungkasnya.

TANGSEL
Tukang Bakso di Pamulang Diamuk Massa Usai Lecehkan Bocah 16 Tahun

Tukang Bakso di Pamulang Diamuk Massa Usai Lecehkan Bocah 16 Tahun

Jumat, 22 November 2024 | 23:31

Seorang tukang bakso berinisial S, 47, diamuk massa setelah diketahui melakukan dugaan pelecehan seksual terhadap remaja berusia 16 tahun di Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

BANTEN
Beredar Video Amplop Serangan Fajar Airin-Ade, Tim Hukum Pastikan itu Hoax

Beredar Video Amplop Serangan Fajar Airin-Ade, Tim Hukum Pastikan itu Hoax

Minggu, 24 November 2024 | 18:51

Di masa tenang Pilkada Banten muncul video sejumlah orang yang tengah memasukkan uang ke amplop bergambar Airin-Ade.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill