Connect With Us

2 Maling Ternak Kepergok Racuni Kambing Warga di Kronjo Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Selasa, 25 April 2023 | 11:44

Dua pencuri modus meracuni ternak diamankan Polsek Kronjo, Kabupaten Tangerang, 25 April 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Dua pemuda nyaris dikeroyok massa usai kepergok mencuri dua ekor kambing milik warga Kampung Jenggot, RT003/001, Desa Jenggot, Kecamatan Mekar Baru, Kabupaten Tangerang.

Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis, 20 April 2023, lalu. Dua tersangka berinisial AJ, 22, dan DS, 20, hendak menggasak kambing peliharaan warga yang sudah mati setelah diracun.

"Pada saat akan membawa dua ekor kambing hasil curian tersebut menggunakan sepeda motor, AJ dan DS langsung diamankan oleh warga di TKP," kata Kapolsek Kronjo Iptu Dedi Ruswandi, Selasa 25 April 2023.

Dedi mengatakan saat itu AJ dan DS telah dikepung puluhan warga dan hampir menjadi bulan-bulanan.

Namun, pihaknya segera datang ke lokasi untuk mengamankan pelaku sehingga perbuatan main hakim sendiri dapat dicegah.

“Kemudian setelah kita jemput tersangka AJ dan DS, kita amankan ke Polsek Kronjo sekitar pukul 20.00 WIB. lalu, pemilik kambing datang ke Mapolsek Kronjo untuk membuat laporan secara resmi,” jelas Iptu Dedi.

Dedi menambahkan, saat ini pihaknya sedang melakukan penyidikan lebih lanjut kasus itu. Sementara kedua tersangka beserta barang bukti kambing yang sudah mati diamankan di Polsek Kronjo.

“Akibat kejadian tersebut pelapor mengalami kerugian sekitar Rp4 juta ,” terangnya.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

KOTA TANGERANG
Polisi Sita 677 Obat Keras Ilegal dari Rumah Kontrakan di Neglasari

Polisi Sita 677 Obat Keras Ilegal dari Rumah Kontrakan di Neglasari

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:30

Unit Reskrim Polsek Batuceper, Polres Metro Tangerang Kota, berhasil mengungkap kasus peredaran sediaan farmasi ilegal yang tidak memenuhi standar keamanan dan tidak memiliki izin edar, pada Rabu 14 Janauri 2026.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill