Connect With Us

52 Lapak Pasar Pisang di Bencongan Tangerang Bakal Dibongkar untuk Bangun Stadion Mini

Dimas Wisnu Saputra | Rabu, 3 Mei 2023 | 12:53

Petugas Satpol PP Kabupaten Tangerang memberi surat peringatan ke pedagang Pasar Pisang, di Bencongan, Kecamatan Kelapa Dua, untuk membongkar bangunannya, Rabu 3 Mei 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Puluhan bangunan liar (bangli) yang digunakan sebagai lapak dagangan di Pasar Pisang, Kelurahan Bencongan, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, akan dibongkar.

Pasalnya, lahan Pasar Pisang yang merupakan milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang itu akan didirikan sarana olahraga Stadion Mini.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Kabupaten Tangerang Fachrul Rozi menjelaskan, pihaknya telah pemberian surat peringatan pertama kepada para pedagang Pasar Pisang untuk membongkar sendiri lapaknya.

"Selain berdiri di lahan milik pemerintah daerah, bangli tersebut juga memakan sebagian jalan sehingga dapat menganggu masyarakat yang melintas," katanya, Rabu 3 Mei 2023.

Hal tersebut tentunya telah melanggar Perda Kabupaten Tangerang No 13/2022 tentang Ketentraman dan Ketertiban Umum.

"Kita akan tetap berjalan sesuai prosedur untuk menangani pelanggaran perda ini," ucapnya kepada Tangerangnews.com.

Ia menyampaikan, pemberian surat peringatan pertama ini juga merupakan bentuk sosialisasi awal sebelum masuk kedalam tahapan pembongkaran bangunan.

“Setelah kami data, ada sebanyak 52 bangli. 30 bangunan berada di lahan milik Pemkab Tangerang dan 22 bangunan memakan bagian jalan, serta digunakan sebagai tempat usaha,” ujarnya.

Meski begitu, dirinya juga menyebutkan pendekatan secara persuasif tetap dilakukan kepada para pemilik bangunan sebelum langkah terakhir ditempuh.

"Kami terus melakukan pendekatan secara humanis. Hal ini dilakukan agar mereka menertibkan bangunan sendiri. Diharapkan para pemilik bangunan dapat bekerjasama dengan kami, karena ini demi kenyamanan kita bersama juga," pungkas Fachrul.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill