Connect With Us

Diduga Sopir Ngantuk, Truk Colt Diesel Terjun ke Sungai Melenium Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Kamis, 8 Juni 2023 | 14:43

Truk cold diesel tenggelam usai terjun ke sungai akibat sopir mengantuk di Kawasan Melenium, Jalan Raya Baru Pemda, Kelurahan Matagara, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, pada Kamis, 8 Juni 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kendaraan truk Mitsubishi Colt Diesel tercebur ke sungai di Jalan Raya Baru Pemda, Kelurahan Matagara, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, pada Kamis, 8 Juni 2023.

Kondisi truk terbalik masuk ke dalam sungai hingga hanya terlihat bagian rodanya saja. 

Kepala Sub Unit(Kasubnit) Laka Satlantas Polresta Tangerang Ipda Adi Silpaturohman mengatakan kecelakaan tunggal itu terjadi diduga karena pengemudi mengantuk.

"Kecelakaannya terjadi di dekat jembatan Melenium pada pukul 05.00 WIB," katanya.

Pengemudi bernama Rizki Restu, 24, warga Perumahan Kemuning Permai, Desa Jeungjing, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang, mengalami luka-luka akibat kejadian itu.

"Dia hanya luka pada tangan kiri lecet, kaki kiri dan luka dalam di dada," jelas Adi.

Adapun kronologi kejadian berawal saat kendaraan nopol A-9615-ZX yang dibawa Rizki melaju dari Jalan Baru Pemda menuju arah Tigaraksa.

Sesampainya, di tempat kejadian perkara (TKP), pengemudi yang mengantuk hilang kendali hingga kendaraannya tercebur ke sungai. 

Dalam peristiwa tersebut mobil mengalami kerusakan pada bagian depannya dengan kerugian materi sekitar Rp3 juta.

"Kemudian kita evakuasi sopirnya ke rumah dan pengobatan alternatif," ujar Adi.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill