Connect With Us

Blanko Kosong, Warga Kabupaten Tangerang Dialihkan Pakai KTP Digital

Dimas Wisnu Saputra | Selasa, 20 Juni 2023 | 19:35

Kepala Dinas Penduduk dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tangerang Cikwi R Inton. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Dua bulan kebelakang ini blanko kartu tanda penduduk (KTP) di Kabupaten Tangerang masih kosong. Padahal, permohonan pembuatan KTP per harinya bisa mencapai 1.000 sampai 1.500 orang.

Kepala Dinas Penduduk dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tangerang Cikwi R Inton mengatakan, pihaknya masih menunggu kiriman blanko dari Kemendagri.

Tapi masyarakat tak perlu khawatir, karena pemerintah mempunyai target nasional yakni pembuatan KTP digital atau online. 

KTP digital tersebut bisa dibuat dengan basis online, yaitu Indentitas Kependudukan Digital (IKD).

"Kita punya target nasional sebesar 25% dari 200 ribu lebih, untuk kependudukan digital melalui IKD," ucap Inton di Kantor Disdukcapil, Selasa, 20 Juni 2023.

Pihaknya menargetkan akhir tahun akan tercapai. Jika masyarakat ingin membuat atau butuh KTP akan langsung dialihkan untuk membuat KTP digital.

"KTP digital ini bisa digunakan di mana saja, hanya saja namanya belum familiar di masyarakat dan belum begitu dikenal," ungkap Inton.

Inton menjelaskan pembuatan KTP digital tersebut bisa dilakukan hanya dengan waktu yang cukup singkat. Selain itu, pihaknya juga telah mensosialisasikan IKD kepada masyarakat.

"Hanya 5 sampai 10 menit sudah bisa jadi. Sudah, kita sudah sosialisasikan," pungkasnya.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

BISNIS
Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:14

Bagi para pelaku usaha yang ingin membawa bisnisnya naik kelas, Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 2026 menjadi ajang yang sayang untuk dilewatkan.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill