Connect With Us

Gudang Tiner Terbakar di Panongan, Sejam Belum Padam

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 11 April 2011 | 13:06

Kebakaran di Pergudangan Kosambi Permai. (tangerangnews / dira)

TANGERANGNEWS.com-Sebuah gudang tiner di Desa Panongan, Kampung Seti, Kecamatan Panongan RT 3 RW 2 Kabupaten Tangerang, terbakar. Peristiwa ini terjadi hari ini Senin (11/4/2011), sejak pukul 10.00 -hingga saat ini pukul 13.00 WIB  belum juga padam.

Menurut Kapolsek Panongan, AKP Teguh Wahyudi mengatakan, peristiwa ini belum diketahui apakah ada korban atau tidak. Karena sampai saat ini, api belum bisa dipadamkan. "Kami sedang menguasai, tetapi api belum padam," ujar Teguh Senin (11/04/2011).
 

 
Pada saat kejadian, tidak banyak karyawan yang berada di lokasi. "Hanya ada empat karyawan di gudang tiner itu. Semua selamat, kami tapi belum yakin benar apakah tidak ada korban atau tidak. Tapi sampai sejauh ini empat karyawan yang ada di lokasi selamat," terangnya.

Penyebab kebakaran juga, kata Teguh,  belum diketahui. Sementara itu menurut warga  bernama Milhan kepada TangerangNewscom, diduga kuat ada seorang warga yang terjebak di dalam. "Ada seorang pekerja yang bertugas nge-las, dia masih terjebak di dalam," terangnya. (DRA)

 

WISATA
6 Cara Hindari Pungli di Tempat Wisata agar Liburan Tetap Nyaman

6 Cara Hindari Pungli di Tempat Wisata agar Liburan Tetap Nyaman

Sabtu, 19 April 2025 | 17:27

Tempat wisata seharusnya menjadi ruang aman untuk melepas penat dan menikmati liburan. Sayangnya, praktik pungutan liar (pungli) masih kerap ditemukan di sejumlah destinasi wisata, terutama di wilayah Tangerang dan sekitarnya

KOTA TANGERANG
Ribuan Warga Kota Tangerang Serukan Aksi Damai Bela Palestina

Ribuan Warga Kota Tangerang Serukan Aksi Damai Bela Palestina

Minggu, 20 April 2025 | 15:44

Ribuan warga Kota Tangerang memadati Taman Elektrik, Kota Tangerang, Minggu 20 April 2025, pagi. Kedatangan mereka untuk mengikuti Aksi Damai Bela Palestina bertajuk “Bebaskan Palestina dari Genosida”

MANCANEGARA
Kasus Pertama Belatung Menginfeksi Manusia Ditemukan di Meksiko, Begini Proses Terjangkitnya

Kasus Pertama Belatung Menginfeksi Manusia Ditemukan di Meksiko, Begini Proses Terjangkitnya

Minggu, 20 April 2025 | 10:46

Kementerian Kesehatan Meksiko melaporkan temuan mengejutkan, seorang perempuan lansia berusia 77 tahun dari Acacoyagua, wilayah selatan Chiapas, terinfeksi myiasis atau belatungan.

TANGSEL
Penggiat Politik Sebut Korupsi DLH Tangsel Akibat Lemahnya Inspektorat

Penggiat Politik Sebut Korupsi DLH Tangsel Akibat Lemahnya Inspektorat

Sabtu, 19 April 2025 | 23:00

Penggiat Politik Tangsel Sony menilai,sampai saat ini kinerja pengawasan inspektorat daerah dirasakan belum optimal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill