Connect With Us

9 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Terdampak Kebakaran Lahan Selama Agustus, Hanguskan 12 Hektar

Dimas Wisnu Saputra | Kamis, 24 Agustus 2023 | 16:15

Kondisi sawah warga di Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang, yang ludes terbakar, Selasa 22 Agustus 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak sembilan Kecamatan di Kabupaten Tangerang terdampak kebakaran lahan periode Agustus 2023.

Kecamatan tersebut di antaranya yakni, Sindang Jaya, Jambe, Kronjo, Kresek, Jayanti, Gunung Kaler, Mauk, Mekarsari dan Kemiri.

"Kejadian ini berada di sembilan kecamatan, tapi pada umumnya di wilayah utara. Jadi hampir merata," ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat, Kamis,24 Agustus 2023.

Ujat mengatakan, kebakaran di sembilan kecamatan yang tersebut menghanguskan sedikitnya 12 hektare lahan yang ada.

"Ada 12 hektare itu total selama beberapa pekan ini," kata dia.

Dugaan sementara penyebab kebakaran karena adanya unsur kesengajaan dari masyarakat. Sebab, masyarakat lebih memilih jalan pintas untuk membuka lahan dengan cara membakar. 

Meski demikian, Ujat mengatakan tidak ingin berspekulasi lebih juga terkait hal itu. Ia akan menyerahkan hal itu ke pihak Kepolisian untuk melakukan penyelidikan. 

"Tapi biasanya itu berawal pembakaran sampah, di tambah saat ini cuaca kemarau jadi gampang merambat," tandasnya.

SPORT
Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Selasa, 18 Maret 2025 | 22:48

Stadion Indomilk Arena Kabupaten Tangerang menjadi salah satu dari 17 stadion di Indonesia yang diesmikan Prabowo Subianto, Selasa 18 Maret 2025.

OPINI
Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Selasa, 18 Maret 2025 | 18:05

Lagi dan lagi pelecehan seksual terhadap anak terus saja terjadi. Berulangnya peristiwa ini menunjukkan bahwa masalah ini bukan sekadar kesalahan pada oknum, melainkan memang ada yang salah dari pengurusan negara ini.

NASIONAL
Sertifikat Tanah Lama Belum Terpetakan, Masyarakat Diimbau Cek ke Kantor Pertanahan

Sertifikat Tanah Lama Belum Terpetakan, Masyarakat Diimbau Cek ke Kantor Pertanahan

Kamis, 3 April 2025 | 14:10

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Nusron Wahid mengungkapkan, banyak sertifikat tanah lama yang belum memiliki peta kadastral.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill