Connect With Us

Pemotor Wanita Tewas Terlindas Truk Muatan Beton di BSD Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 13 September 2023 | 06:08

Petugas Kepolisian mengevakuasi jasad korban kecelakaan di Klaster Vanya Park, Jalan BSD Raya, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Rabu 13 September 2023, malam. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kecelakaan yang menewaskan pemotor kembali terjadi di kawasan BSD, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Rabu 13 September 2023, malam.

Korban yang diketahui seorang wanita berinisial NA, 24, warga Kampung Lengkong, Desa Situ Gintung, Kecamatan Pagedangan, tewas terlindas truk muatan beton.

Berdasarkan informasi peristiwa itu terjadi sekitar pukul 21.15 WIB, tepatnya di depan Klaster Vanya Park, Jalan BSD Raya.

Saksi mata di lokasi menjelaskan awalnya korban yang mengendarai Honda Vario nopol B-4048-NDB melaju dari arah Vanya Park menuju ICE BSD.

Kemudian korban hendak mendahului truk dari sebelah kiri. Diduga posisi truk yang terlalu mepet ke kiri, membuat korban tersenggol badan truk hingga akhirnya jatuh dan terlindas.

"Korban terlindas saat mau nyalip dari kiri," jelas Deri, pedagang cilok di lokasi.

Korban pun langsung tewas di lokasi akibat luka berat. Jasad korban sempat ditutupi dengan kain terpal oleh warga sekitar. Kemudian, petugas Kepolisian yang datang ke lokasi mengevakuasi jasad korban.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill