Connect With Us

Sungai Cimanceuri Hitam Pekat dan Bau, Diduga Tercemar Limbah Pabrik di Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Rabu, 13 September 2023 | 06:25

Kondisi Sungai Cimanceuri Kabupaten Tangerang yang berwarna hitam pekat, Rabu 13 September 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Sungai Cimanceuri Kabupaten Tangerang berwarna hitam pekat, diduga akibat tercemar limbah pabrik di kawasan industri setempat.

Diketahui sungai tersebut melintasi tiga kecamatan yakni, Panongan, Cikupa dan Tigaraksa.

Pantauan di lokasi, berwarna hitam pekat, sungai tersebut juga mengeluarkan bau yang menyengat.

Warga Cikupa, Surdi mengatakan, sungai tersebut sudah beberapa hari berwarna hitam pekat. Ia pun meminta pihak aparat bertindak tegas atas pencemaran yang terjadi di lingkungannya.

"Sejak kemarau (berwarna hitam), minta tindak tegas oleh aparat karena sangat tampak jelas itu limbah, bisa dilihat secara kasat mata," katanya kepada Tangerangnews.com, Rabu, 13 September 2023.

Aktivis Lingkungan Tangerang Alamsyah mengatakan pihaknya mendesak pihak-pihak terkait untuk melakukan evaluasi dan mencari titik terang terkait masalah pencemaran tersebut.

"Jangan sampai kemarau yang dikambing hitamkan," kata Alamsyah.

Menurutnya dalam Peraturan Pemerintah No 38/2011 Pasal 19, Bupati atau Wali Kota bertanggung jawab menjaga sungai pada wilayah sungai dalam satu Kabupaten atau Kota.

"Jika kita lihat yang terjadi saat ini adalah kondisi yang sangat memprihatinkan pada Sungai Cimanceuri," jelasnya.

Sementara itu, Kelapa Dinas Lingkungan Hidup (LHK) Kabupaten Tangerang Fachurozi saat dikonfirmasi Tangerangnews.com belum menjawab.

KAB. TANGERANG
Jangan Sampai Terlambat, Segera Deteksi Dini Kanker Otak

Jangan Sampai Terlambat, Segera Deteksi Dini Kanker Otak

Kamis, 21 November 2024 | 14:01

Kanker otak merupakan salah satu penyakit serius yang dapat mengganggu fungsi vital tubuh, seperti gerakan, pikiran, hingga emosi. Penyakit ini disebabkan oleh pertumbuhan sel abnormal yang membentuk tumor di jaringan otak.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill