Connect With Us

17 Kades Terpilih di Kabupaten Tangerang Resmi Dilantik, 1 Ditunda

Dimas Wisnu Saputra | Jumat, 6 Oktober 2023 | 00:57

Pelantikan Kades terpilih di Gedung Serba Guna (GSG) Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang, Jumat, 6 Oktober 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 17 Kepala Desa (Kades) yang terpilih dalam pemilihan serentak dilantik di Gedung Serba Guna (GSG) Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang, Jumat, 6 Oktober 2023. 

Pelantikan dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar didampingi Pj Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono.

Andi Ony menyebutkan ada 18 Kades yang seharusnya dilantik hari ini. Namun satu di antaranya yakni untuk Desa Kemiri masih dalam proses penyelesaian masalah sengketa dalam proses pemilihan, sehingga pelantikannya harus ditunda.

"Dari 18 Kades, satu orang masih penyelesaian di panitia tingkat desa," katanya.

Andy menjelaskan, penyelesaian oleh panitia di tingkat desa akan berlangsung selama 3 hari. Namun jika tidak terselesaikan akan di bawa ke tingkat kecamatan yang prosesnya 17 hari.

"Jika tidak selesai juga akan diselesaikan di tingkat Kabupaten atau Kota," jelasnya.

Ditempat yang sama Pj Gubernur Banten Al Muktabar mengharapkan kepada seluruh kades yang baru dilantik untuk dapat bersinergi, agar dapat melayani masyarakat dengan baik.

Selain itu, ia meminta, agar kades bisa berinovasi untuk pembangunan di daerahnya.

"Jadi berdampak kepada kesejahteraan masyarakat di desa," pungkasnya.

BISNIS
8 KPI Software yang Paling Akurat untuk Ukur Kinerja Tim di 2025

8 KPI Software yang Paling Akurat untuk Ukur Kinerja Tim di 2025

Selasa, 21 Oktober 2025 | 14:56

Kinerja tim merupakan salah satu indikator keberhasilan organisasi. Untuk memastikan tujuan bisnis tercapai, perusahaan perlu menetapkan Key Performance Indicator (KPI) yang terukur dan memantau pencapaiannya secara rutin.

NASIONAL
Menkeu Purbaya Tak Tutup Kemungkinan Gaji PNS Naik Lagi pada 2026

Menkeu Purbaya Tak Tutup Kemungkinan Gaji PNS Naik Lagi pada 2026

Rabu, 22 Oktober 2025 | 11:09

Kabar baik bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN). Pasalnya, pemerintah membuka peluang adanya kenaikan gaji bagi PNS pada tahun 2026.

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

TEKNO
Fenomena Host Live Toko Online Jadi Karir Paling Dicari, Ada 10 Ribu Lowongan di Indonesia

Fenomena Host Live Toko Online Jadi Karir Paling Dicari, Ada 10 Ribu Lowongan di Indonesia

Selasa, 21 Oktober 2025 | 16:26

Data terbaru menunjukkan bahwa profesi LIVE Host untuk live streaming di toko online kini menjadi salah satu pekerjaan yang paling dicari dan dibutuhkan, menempati posisi teratas di kanal rekrutmen nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill