Connect With Us

2 Juta Warga Kabupaten Tangerang Ditarget Berpartisipasi Pemilu 2024

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 6 November 2023 | 16:41

Pj Bupati Tangerang Andi Ony saat Kirab Pemilu 2024, Minggu 5 November 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menargetkan partisipasi masyarakat yang tinggi dalam Pemilu 2024 nanti.

"Kami berharap target minimal dari partisipasi pemilih akan dapat tercapai sebanyak minimal 85 persen yaitu sekitar 2 jutaan pemilih," ungkap Pj Bupati Tangerang Andi Ony, Minggu 5 November 2023).

Untuk mencapai target tersebut, Andi mendukung penuh upaya Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk terus menyosialisasikan pemilu serentak yang akan dilaksanakan pada Rabu, 14 Februari 2024.

"Kami juga mengharapkan peran serta aktif dari pada seluruh masyarakat, untuk mendukung pelaksanaan pemilu di Kabupaten Tangerang, agar berjalan lancar," pintanya.

Kemudian, dia mengimbau kepada seluruh ASN dan penyelenggara pemerintahan lainnya untuk bersikap netral, serta mendukung pelaksanaan pemilu yang tertib, aman, dan damai.

Sementara itu, Deputi Bidang Dukungan Teknis KPU RI Eberta Kawima mengungkapkan, Kirab Pemilu merupakan agenda nasional yang dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Republik Indonesia dalam rangka sosialisasi pelaksanaan Pemilu 2024.

"Kami semua menyelenggarakan kirab pemilu ini adalah tujuannya tentu akan memperkenalkan dan menginformasikan kepada masyarakat luas tentang pelaksanaan Pemilu 2024, jangan sampai mereka tidak menggunakan hak pilihnya," ungkap Eberta.

Ia menjelaskan Kirab Pemilu tersebut terbagi menjadi beberapa tim yang kesemuanya akan bertemu dan berkumpul di Gelora Bung Karno Jakarta, untuk deklarasi bersama pada 27 November 2023. 

"Semoga dengan upaya dan usaha yang kita lakukan bisa mendongkrak partisipasi jumlah pemilih pada pemilu 2024 nanti, karena Pemilu ini adalah pemilu yang terbesar di dunia yang dilakukan secara serentak bersamaan," bebernya.

TANGSEL
Idulfitri 2025, Wakil Wali Kota Tangsel Berpesan Tetap Jaga Kualitas Keimanan Usai Puasa

Idulfitri 2025, Wakil Wali Kota Tangsel Berpesan Tetap Jaga Kualitas Keimanan Usai Puasa

Senin, 31 Maret 2025 | 13:00

Wakil Wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichan melaksanakan Salat Idulfitri di Masjid Islamic Center Baiturrahim, Kecamatan Serpong, Senin 31 Maret 2025.

WISATA
Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Selasa, 25 Februari 2025 | 10:06

Menyambut bulan suci Ramadan, Aryaduta Lippo Village menghadirkan promo spesial bertajuk Blissful Ramadan untuk menikmati pengalaman menginap yang nyaman dengan berbagai fasilitas istimewa.

HIBURAN
Deretan 4 Film Indonesia yang Siap Tayang di Bioskop Saat Lebaran 2025  

Deretan 4 Film Indonesia yang Siap Tayang di Bioskop Saat Lebaran 2025  

Rabu, 26 Maret 2025 | 11:57

Lebaran selalu menjadi momen yang dinanti untuk berkumpul bersama keluarga. Tahun ini, suasana terdapat empat rekomendasi film Indonesia terbaru yang siap menghibur penonton di bioskop.

PROPERTI
Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Rabu, 26 Maret 2025 | 19:59

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) berhasil mencatat penjualan yang sangat baik melalui produk komersial City Hub Commercial, “The Next Level” Workplace dan Commercial Space dari unit bisnis Summarecon Serpong.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill