Connect With Us

Usung Tema Neo Designer di JF3 2024, ESMOD Jakarta Tampilkan Koleksi Tren Masa Depan

Redaksi | Jumat, 2 Agustus 2024 | 19:41

Koleksi para desainer muda ESMOD Jakarta tampil di pagelaran JF3 2024 Summarecon Mall Serpong, Jumat 2 Agustus 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com - ESMOD Jakarta tak pernah absen di pagelaran JF3. Kali ini di JF3 2024 yang berlangsung di Summarecon Mall Serpong, ESMOD Jakarta membawakan tema Tomorrow Fashion : Neo Designer Showcase.

Koleksi inovatif dan tren terbaru yang ditampilkan oleh para desainer muda berbakat dari ESMOD Jakarta di JF3 2024, hasil karya koleksi final di ajang graduation of 2023. 

Koleksi-koleksi tersebut hadir dengan tampilan inovatif dan mengacu pada tren masa depan yang ditampilkan oleh para lulusan ESMOD Jakarta.

Karya yang ditampilkan merupakan karya-karya mereka yang mencerminkan perkembangan mode masa depan, mulai dari ready-to-wear hingga new couture, yang terhubung dengan berbagai segmen pasar. 

Bahan yang digunakan cukup beragam, mulai dari kain tradisional seperti tenun atau batik, hingga bahan-bahan sportswear seperti scuba, nylon, knitwear, dan technical fabric yang memiliki fungsi seperti cooling fiber ataupun anti-UV. 

Selain itu, terdapat embellishment dan creative fabric yang menghadirkan beragam teknik dan keunikan dari karya-karya yang dibuat. 

Mereka juga mengembangkan teknik pembuatan pola yang inovatif seperti zero waste atau one-cut pattern.

Karya-karya ini hadir dan erat kaitannya dengan peran teknologi dan desain konseptual, misalnya dengan penggunaan 3D printing hingga penggunaan media sosial sebagai media promosi serta pembuatan yang mempertimbangkan minat dan kebutuhan masyarakat. 

President Director ESMOD Jakarta, Mayadewi Hartarto dalam keterangan tertulisnya menyampaikan, apresiasi mendalam kepada JF3 atas kerjasama yang telah dilakukan selama 20 tahun sejak berdirinya JF3 tahun 2004. 

"Kami berkomitmen untuk terus membangun koneksi yang kuat dengan para professional di industri mode," paparnya.

Dikatakan, kerjasama dengan JF3 tidak hanya untuk memberikan exposure yang lebih besar kepada para mahasiswa dan lulusan ESMOD Jakarta di panggung nasional. 

"Tetapi juga untuk mempersiapkan mereka dengan keterampilan praktis yang mereka butuhkan," pungkasnya.

BISNIS
Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Rabu, 26 Maret 2025 | 17:36

PT Bank Danamon Indonesia Tbk kembali menorehkan prestasi dengan menerima penghargaan dalam ajang 14th Infobank-Isentia Digital Brand Appreciation 2025. Bank ini dinilai berhasil membangun interaksi yang kuat dengan masyarakat

KOTA TANGERANG
Nomor WA Sekda Kota Tangerang Diduga Diretas, Chat Pura-pura Pinjam Uang

Nomor WA Sekda Kota Tangerang Diduga Diretas, Chat Pura-pura Pinjam Uang

Rabu, 2 April 2025 | 12:23

Kasus penipuan dengan modus pura-pura meminjam uang melalui pesan WhatsApp (WA) terjadi di Kota Tangerang.

TEKNO
Rekomendasi Custom Software Development Company di Indonesia

Rekomendasi Custom Software Development Company di Indonesia

Rabu, 19 Maret 2025 | 22:47

Cari perusahaan pengembang software kustom terbaik di Indonesia? Temukan rekomendasi terpercaya untuk solusi software yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill