Connect With Us

Jelang Pilkada, KPU Kabupaten Tangerang Imbau Media Massa Menangkal Berita Hoaks

Yanto | Jumat, 16 Agustus 2024 | 20:55

KPU Kabupaten Tangerang meminta media massa menangkal hoaks jelang kontestasi Pilkada serentak November 2024 mendatang. (@TangerangNews / Yanto )

TANGERANGNEWS.com-Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Tangerang minta media massa berperan menangkal berita bohong (hoaks) guna menciptakan situasi kondusif dan aman, jelang Pilada Serentak 2024.

Hal itu di sampaikan langsung Endi R Biaro, Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Kabupaten Tangerang kepada awak media, Jumat 16 Agustus 2024.

"Saya minta peran media untuk memberikan fakta yang akurat dan faktual, bisa menepis pemberitaan hoak dari pihak yang tidak bertanggung jawab," ujar Endi.

Informasi yang disampaikan media massa lokal maupun nasional hendaknya mampu menjaring isu-isu yang mengandung unsur berita bohong, sehingga masyarakat tidak dirugikan.

"Media massa berperan penting ikut menyukseskan dan menjaga stabilitas politik yang aman dan damai pada Pilkada 2024," ujarnya.

Dia mengajak seluruh lapisan masyarakat mendukung penuh semua tahapan pemilu, agar pesta demokrasi yang diselenggarakan lima tahun sekali berjalan lebih baik.

"Saya optimistis, Pemilu 2024 baik pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, dan pemilihan kepala daerah bupati dan wakil bupati berjalan lancar," katanya.

Saat ini tahapan pemilu sedang menghadapi pendaftaran calon pemimpin daerah yang di jadwalkan pada tanggal 27, 28, 29 Agustus 2024.

"Bentar lagi kan mulai pendaftaran calon pemimpin daerah, ya kami harapkan bisa menjaga kekondusifan Pemilu nanti," imbuhnya.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill