Connect With Us

Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Terpilih Ria Nurhijriah Salurkan 5 Ambulance Gratis

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 20 Agustus 2024 | 23:00

Ambulans yang diserahkan Ria Nurhijriah, Anggota DPRD Kabupaten Tangerang terpilih Periode 2024-2029 dari PDIP untuk pelayanan kepada masyarakat, Selasa 20 Agustus 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Ria Nurhijriah, Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang terpilih Periode 2024-2029 dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), menyerahkan lima unit mobil ambulance siaga gratis kepada masyarakat.

Adapun ambulance ini untuk melayani warga terkait kegawatdaruratan dan dapat digunakan untuk menangani pasien yang membutuhkan pengobatan.

"Ada 5 unit mobil ambulance siaga gratis bisa digunakan untuk mengantar pasien sakit, mengantar jenazah dan siaga bencana," katanya, Selasa 20 Agustus 2024.

Ria menyebutkan, layanan ambulans siaga gratis ini diserahkan pihaknya sebagai bentuk kepedulian sosial dan kemanusiaan terhadap masyarakat yang berada di Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Kabupaten Tangerang yang meliputi Kecamatan Kosambi, Teluknaga, Pakuhaji, Sepatan Induk dan Sepatan Timur.

"Mudah-mudahan dengan adanya ambulance ini dapat membantu masyarakat. Nanti, masyarakat bisa menghubungi penanggung jawab masing-masing ambulance tersebut," tuturnya.

Sebagai informasi, sesuai jadwal politisi perempuan PDIP ini akan segera di lantik pada Jumat mendatang tanggal 23 Agustus 2024 di Gedung DPRD Kabupaten Tangerang.

TEKNO
Indonesia Bakal Punya Mobil Terbang, Diluncurkan Mulai 2028

Indonesia Bakal Punya Mobil Terbang, Diluncurkan Mulai 2028

Selasa, 17 September 2024 | 09:51

Indonesia siap memasuki era baru transportasi udara dengan kehadiran mobil terbang buatan PT Dirgantara Indonesia (PTDI) berkolaborasi dengan perusahaan lokal teknologi berbasis di Bandung yang telah berdiri sejak tahun 2020, Vela Aero.

KAB. TANGERANG
Dokumen Pendaftaran 3 Paslon Pilkada Kabupaten Tangerang Dinyatakan Penuhi Syarat

Dokumen Pendaftaran 3 Paslon Pilkada Kabupaten Tangerang Dinyatakan Penuhi Syarat

Rabu, 18 September 2024 | 19:46

Tiga berkas pendaftaran pasang bakal calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Tangerang dinyatakan sudah memenuhi syarat oleh KPU Kabupaten Tangerang.

SPORT
Klasemen Sementara PON XXI Aceh-Sumut, Banten Terjun ke Posisi 11

Klasemen Sementara PON XXI Aceh-Sumut, Banten Terjun ke Posisi 11

Senin, 16 September 2024 | 07:02

Perolehan medali Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang diselenggarakan di Aceh dan Sumatera Utara kembali mengalami perubahan.

TOKOH
Profil Faisal Basri, Ekonom Senior Indonesia yang Meninggal Dunia Hari Ini

Profil Faisal Basri, Ekonom Senior Indonesia yang Meninggal Dunia Hari Ini

Kamis, 5 September 2024 | 12:31

Ekonom senior Indonesia, Faisal Basri, dikabarkan meninggal dunia pada Kamis, 5 September 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill