Connect With Us

450 Penderita Gangguan Mental di Kabupaten Tangerang Bisa Nyoblos Pilkada 2024

Rangga Agung Zuliansyah, Yanto | Rabu, 21 Agustus 2024 | 21:25

Ilustrasi pemilih disabilitas. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com-KPU Kabupaten Tangerang mencatat jumlah data pemilih disabilitas untuk Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Tangerang mencapai 3.186 orang.

"Untuk pemilih disabilitas tahun ini ada peningkatan dari pada tahun kemarin di 2019, kalau tahun ini pemilih penyandang disabilitas di Kab Tangerang ada 3.186," kata Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Kabupaten Tangerang Endi R Biaro, Rabu 21 Agustus 2024.

Adapun rinciannya pemilih disabilitas fisik berjumlah 1.440 orang, pemilih disabilitas intelektual berjumlah 191 orang, termasuk pemilih disabilitas mental yang berjumlah 450 orang.

Selain itu, pemilih disabilitas wicara berjumlah 510 orang, pemilih disabilitas tuna rungu berjumlah 142 orang dan pemilih disabilitas tuna netra 453 orang.

"Penyandang disabilitas mental seperti split personality, halusinasi, delusi, skizoprenia yaitu orang yang kadang memori sadar dan kadang tidak, tetap punya hak pilih," kata Endi.

Dari ratusan pemilih disabilitas mental ini telah masuk klasifikasi dalam memberikan hak suaranya dalam Pilkada serentak tahun ini, sebagaimana tertuang dalam aturan KPU RI.

KPU memastikan akan memberikan perhatian khusus kepada warga berkebutuhan khusus yang memiliki hak pilih agar dapat mencoblos.

Endi menambahkan, saat KPU melakukan sosialisasi, para pemilih disabilitas cukup antusias. Untuk itu, pihaknya akan terus memberikan pelayanan terbaik agar para disabilitas dalam memanfaatkan hak suaranya.

PROPERTI
5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Memilih Rumah di Bintaro

5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Memilih Rumah di Bintaro

Selasa, 17 September 2024 | 15:42

Bintaro, sebuah kawasan yang terletak di perbatasan antara Jakarta dan Tangerang, semakin populer sebagai pilihan hunian bagi banyak orang

NASIONAL
PLN Paparkan Strategi Menuju Net Zero Emissions 2060, Bakal Kurangi PLTU 

PLN Paparkan Strategi Menuju Net Zero Emissions 2060, Bakal Kurangi PLTU 

Kamis, 19 September 2024 | 09:24

PT PLN (Persero) membeberkan langkah-langkah strategis dalam mendukung transisi energi menuju Net Zero Emissions (NZE) pada tahun 2060.

SPORT
Kalah dari Persik Kediri, Pelatih Persita Sebut Pertandingan Tak Ideal

Kalah dari Persik Kediri, Pelatih Persita Sebut Pertandingan Tak Ideal

Kamis, 19 September 2024 | 10:40

Persita Tangerang harus menelan kekalahan tipis 0-1 dari tuan rumah Persik Kediri pada lanjutan pekan kelima BRI Liga 1 2024/25 di Stadion Brawijaya, Kediri, pada Rabu, 18 September 2024.

WISATA
Nikmatnya Ramen Kakek Jepang di Tangerang Harga Kantong Pelajar

Nikmatnya Ramen Kakek Jepang di Tangerang Harga Kantong Pelajar

Senin, 16 September 2024 | 14:42

Bagi Kamu yang suka makanan khas Jepang, wajib mencoba Ramen Kakek Jepang. Berlokasi di Parlan District samping Alun-Alun Kota Tangerang, Ramen Kakek Jepang menghadirkan cita rasa yang berbeda dengan harga terjangkau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill