Connect With Us

PLN Electric Run 2024 Jadi Gelaran Lari Pertama di Indonesia dengan Energi Bersih 100%

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 9 Oktober 2024 | 14:16

PLN menggunakan Fuel Cell Generator (FCG) berbasis hidrogen hijau dengan kapasitas 100 kVA dalam penyelenggaraan PLN Electric Run 2024 di Scientia Square Park, Gading Serpong, Tangerang, pada Minggu, 6 Oktober 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com– PLN Electric Run 2024 yang diselenggarakan di Scientia Square Park, Gading Serpong, Tangerang, pada Minggu, 6 Oktober 2024, berhasil menjadi gelaran lari pertama di Indonesia yang sepenuhnya menggunakan energi bersih tanpa emisi.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menjelaskan, PLN menggunakan inovasi baru berupa Fuel Cell Generator (FCG) berbasis hidrogen hijau dengan kapasitas 100 kVA. 

Melalui penggunaan generator bebas emisi ini , PLN Electric Run berhasil mereduksi lebih dari 14 ton CO2.

"PLN Electric Run 2024 hadir sebagai pionir di Indonesia, memperkenalkan konsep event lari pertama yang mengusung zero emission," ujar Darmawan.

PLN telah memproduksi hidrogen hijau melalui 22 Green Hydrogen Plant di seluruh Indonesia, dengan kapasitas produksi lebih dari 203 ton per tahun. 

Teknologi ini memungkinkan penggunaan bahan bakar hidrogen hijau sebagai alternatif untuk menggantikan bahan bakar fosil dalam kegiatan besar, termasuk kendaraan.

Selain itu, sebagai bagian dari pengembangan ekosistem hidrogen di Indonesia, di sisi hilir PLN juga telah membangun Stasiun Pengisian Bahan Bakar Hidrogen (SPBH) yang ada di Senayan.

"Ini merupakan langkah awal PLN untuk mengenalkan energi baru kepada masyarakat, sekaligus memberikan alternatif energi bersih ramah lingkungan selain listrik untuk menggantikan penggunaan bahan bakar fosil pada kendaraan," tutup Darmawan.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill