Connect With Us

Maesyal Rasyid Sebut Pemuda Harus Kreatif dan Terlibat Pembangunan

Fahrul Dwi Putra | Senin, 28 Oktober 2024 | 16:06

Calon Bupati Tangerang nomor urut 02 Maesyal Rasyid ditemui wartawan usai peringatan Hari Sumpah Pemuda yang diperingati pada Senin, 28 Oktober 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Calon Bupati Tangerang nomor urut 2 Maesyal Rasyid menyebut pemuda memiliki peran penting dalam mendorong pembangunan daerah. 

Menurut Maesyal, pemuda sebagai generasi penerus dan agen perubahan, perlu mengedepankan kreativitas dan inovasi agar mampu berkontribusi secara nyata dalam memajukan Kabupaten Tangerang.

Pernyataan ini disampaikan Maesyal Rasyid kepada wartawan dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda yang diperingati pada Senin, 28 Oktober 2024. 

"Pemuda harus berkreatif dalam keterlibatannya membangun daerah," ujar Maesyal.

Lanjut Maesyal, sebagai calon pemimpin masa depan, pemuda akan memegang tongkat estafet pembangunan. Untuk itu, ia melihat bahwa kontribusi pemuda dalam pembangunan daerah sudah menunjukkan hasil yang positif. 

Hal ini terlihat dari banyaknya organisasi pemuda, termasuk organisasi masyarakat (ormas), yang telah berperan aktif dalam berbagai kegiatan pembangunan di Kabupaten Tangerang.

Lebih lanjut, Maesyal menegaskan bahwa pemikiran dan tenaga para pemuda sangat berharga untuk membantu mewujudkan visi pembangunan jangka panjang bagi daerah dan bangsa.

"Semoga tetap sehat dan juga terus berkreatif, berinovasi untuk kepentingan masyarakat khususnya keterlibatan moral dengan pemerintah daerah untuk membangun Kabupaten Tangerang," tutupnya.

TOKOH
Innalillahi, Ismet Iskandar Mantan Bupati Tangerang Meninggal Dunia

Innalillahi, Ismet Iskandar Mantan Bupati Tangerang Meninggal Dunia

Rabu, 16 Oktober 2024 | 07:16

Kabar duka datang dari Tangerang. Bupati Tangerang selama dua periode, yakni 2003-2008 dan 2008-2013 Ismet Iskandar, telah berpulang ke rahmatullah pada Selasa malam, 15 Oktober 2024, di Rumah Sakit Umum (RSU) Kabupaten Tangerang pukul 22.34 WIB.

OPINI
Meski Singa Allah Kembali Gugur, Semangat Perjuangan Tak Akan Surut Mundur

Meski Singa Allah Kembali Gugur, Semangat Perjuangan Tak Akan Surut Mundur

Selasa, 22 Oktober 2024 | 16:26

Pasukan Israel dan anteknya bersorak ria atas tewasnya Yahya Sinwar. Pemimpin Hamas yang selama ini mereka tuding sebagai tokoh paling bertanggungjawab atas serangan ke Israel 7 Oktober 2023 lalu.

PROPERTI
Ludes Terjual, Paramount Petals Serah Terima 34 Unit Ruko Calico Square

Ludes Terjual, Paramount Petals Serah Terima 34 Unit Ruko Calico Square

Rabu, 23 Oktober 2024 | 10:26

Paramount Petals baru saja menyelesaikan serah terima perdana 34 unit ruko Calico Square kepada para konsumen. Semua unit ruko tersebut ludes terjual dalam waktu singkat dan kini sudah mulai diserahkan secara bertahap.

BISNIS
Hasilkan Tenaga Kerja Unggul, PT SSB Gelar Machining Development Program

Hasilkan Tenaga Kerja Unggul, PT SSB Gelar Machining Development Program

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 17:06

PT lSSB anak usaha PT ABM Investama Tbk. (ABMM) yang berfokus pada rekayasa industri, mengadakan acara penutupan program Machining Development Program (MDP) di pusat pelatihan Balikpapan, Kalimantan Timur, Sabtu, 26 Oktober 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill