TANGERANGNEWS.com- Pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Tangerang, Maesyal-Intan, mengungguli paslon lainnya dalam poling online yang diadakan oleh Metro TV melalui platform YouTube.
Poling ini dilakukan bersamaan dengan debat terbuka yang digelar oleh KPU Kabupaten Tangerang, bertempat di Studio Metro TV, Jakarta Barat, pada Minggu, 10 November 2024.
Dari total 1.145 suara yang masuk, Maesyal-Intan unggul dengan 52%, mengalahkan pasangan Mad Romli-Irwansyah yang memperoleh 36%, serta Zulkarnain-Leru yang tertinggal jauh di angka 12%.
Dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Politik dari Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT), Memed Chumaidi menilai, kemenangan Maesyal-Intan dalam poling tersebut bukanlah hal yang mengejutkan.
Menurutnya, pasangan dengan nomor urut 02 ini tampil tenang dan sangat menguasai materi debat.
Hal ini, katanya, menjadi faktor utama yang membuat masyarakat Kabupaten Tangerang lebih mempercayai kualitas dan integritas pasangan ini dibandingkan dua paslon lainnya.
"Karena, masyarakat sudah dapat menilai sendiri. Mana pemimpin yang memiliki kualitas dari ketiga pasangan calon yang mengikuti Kontestasi Pilkada 2024 ini," ujar Memed kepada awak media.
Lebih lanjut, Memed menyebut kualitas pasangan Maesyal-Intan terlihat dari cara mereka menjawab pertanyaan dengan tepat, tegas, dan lugas.
Bahkan, kekompakan paslon nomor urut 02 ini dalam menjawab tantangan dari panelis maupun pasangan calon lainnya sangat mencolok.
Dijelaskan Memed, kombinasi latar belakang birokrasi dan politisi yang dimiliki keduanya menciptakan sinergi yang kuat, tanpa saling bergantung satu sama lain.
"Kualitasnya sudah tidak diragukan, kolaborasi antara Birokrat dan Politisi terlihat sangat kental. Tidak saling mengandalkan satu sama lainnya," katanya.