Connect With Us

Kenakan Jaket Kuning, Intan Nurul Hikmah Hadiri HUT ke-60 Partai Golkar 

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 13 Desember 2024 | 16:29

Kader Golkar Kabupaten Tangerang sekaligus Wakil Bupati Tangerang terpilih, Intan Nurul Hikmah saat berada di Sentul Internasional Convention Center (SICC), Sentul City, Kabupaten Bogor, Kamis, 12 Desember 2024, malam. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Wakil Bupati Tangerang terpilih periode 2025-2030 Intan Nurul Hikmah tampak percaya diri mengenakan jaket kuning saat menghadiri puncak perayaan HUT ke-60 Partai Golkar di Sentul International Convention Center (SICC), Kabupaten Bogor, Kamis, 12 Desember 2024. 

Acara yang dihadiri seluruh kader Golkar dari berbagai daerah ini bertujuan untuk merayakan perjalanan panjang partai berlambang beringin tersebut yang telah berusia 60 tahun. 

Dalam kesempatan tersebut, Intan Nurul Hikmah mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya sebagai kader Partai Golkar. Ia berharap Golkar terus menjadi partai yang solid dan semakin mengakar di masyarakat, terutama di Kabupaten Tangerang.  

"Semoga diusia ke-60 tahun ini, Golkar terus semakin solid, maju, dan mengakar dimasyarakat," kata Intan.  

Tak hanya itu, Intan juga menyampaikan optimismenya terhadap masa depan Golkar di Tangerang. Pasalnya, para kader duduk di kursi eksekutif dan legislatif, sehingga ia yakin Golkar mampu membawa perubahan yang positif.  

"Sebagai kader Golkar tentunya saya bangga. Bisa memenangkan kontestasi Pilkada serentak 2024 lalu. Insya Allah kedepan Golkar Kabupaten Tangerang akan semakin solid," tambahnya.  

Sementara, Wakil Ketua DPP Partai Golkar Ace Sadeli menjelaskan, momentum ini juga dimanfaatkan untuk memberikan pembekalan bagi para kader yang telah terpilih sebagai kepala dan wakil kepala daerah pada Pilkada 2024.  

"Acara tersebut, juga dilakukan pembekalan untuk para kader-kader partai," tukasnya. 

TANGSEL
Idulfitri 2025, Wakil Wali Kota Tangsel Berpesan Tetap Jaga Kualitas Keimanan Usai Puasa

Idulfitri 2025, Wakil Wali Kota Tangsel Berpesan Tetap Jaga Kualitas Keimanan Usai Puasa

Senin, 31 Maret 2025 | 13:00

Wakil Wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichan melaksanakan Salat Idulfitri di Masjid Islamic Center Baiturrahim, Kecamatan Serpong, Senin 31 Maret 2025.

PROPERTI
Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Rabu, 26 Maret 2025 | 19:59

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) berhasil mencatat penjualan yang sangat baik melalui produk komersial City Hub Commercial, “The Next Level” Workplace dan Commercial Space dari unit bisnis Summarecon Serpong.

NASIONAL
Tangani Banjir di Jakarta, Banten dan Jabar, Menko PMK Bentuk Timsus Mitigasi Bencana

Tangani Banjir di Jakarta, Banten dan Jabar, Menko PMK Bentuk Timsus Mitigasi Bencana

Jumat, 28 Maret 2025 | 22:34

Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) membentuk tim khusus (timsus) mitigasi bencana yang terdiri atas berbagai kementerian/lembaga untuk mitigasi bencana, utamanya banjir

BANTEN
Inspiratif, Pegawai Wanita PLN Ini Rela Tinggalkan Keluarga Demi Jaga Kelistrikan saat Lebaran 

Inspiratif, Pegawai Wanita PLN Ini Rela Tinggalkan Keluarga Demi Jaga Kelistrikan saat Lebaran 

Rabu, 2 April 2025 | 11:14

Di balik cahaya lampu yang menyala di rumah, masjid, dan jalanan saat Hari Raya, ada sosok yang rela meninggalkan kebersamaan dengan keluarga demi menjaga keandalan listrik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill