Connect With Us

Ditinjau Wamen BUMN, Siswa SDN Curug Tangerang Tanya MBG Sampai Kapan

Yanto | Rabu, 22 Januari 2025 | 12:54

Wamen BUMN Aminuddin Ma'ruf saat meninjau pelaksanaan MBG di SDN Curug Kulon IV, Kelurahan Curug Kulon, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, Rabu 22 Januari 2025. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Menteri (Wamen) Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Aminuddin Ma'ruf meninjau pelaksanaan Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN Curug Kulon IV, Kelurahan Curug Kulon, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, Rabu 22 Januari 2025.

Bersama dengan Pertamina, PLN dan guru-guru setempat, Wamen ikut serta dalam pembagian makanan bergizi kepada siswa dan berinteraksi dengan mereka.

Sementara seorang siswa kelas 6, Revano bertanya kepada Wamen soal pelaksanaan program tersebut. "Sampai kapan program makan bergizi gratis ini, pak," ungkap siswa tersebut.

Aminuddin langsung menjawab pertanyaan siswa tersebut dengan harapan program Presiden RI Prabowo Subianto ini bisa berjalan seterusnya.

"Saya berdoa, buat adik-adik semoga program Bapak Prabowo bisa jalan seterusnya, tidak ada hambatan sama sekali," ungkapnya.

Juru Bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan Adita Irawati menyampaikan program MBG mengedepankan inklusi sosial sebagai komponen utamanya bagi anak-anak Indonesia.

Program ini tidak memandang dari keluarga berekonomi tinggi maupun yang berasal dari keluarga ekonomi berbeda, semua mendapatkan makanan bergizi.

Adita menambahkan program ini juga mengandung unsur solidaritas, yang melibatkan semua lapisan masyarakat maupun instansi lainnya untuk mendukung anak-anak di sekolah.

"Peran kepala sekolah harus memberikan peran untuk makan bergizi gratis ini supaya para siswa siswi mau untuk konsumsi," tutupnya

PROPERTI
Hampton Square Destinasi Lifestyle dan Kuliner Terbaru di Kawasan Gading Serpong 

Hampton Square Destinasi Lifestyle dan Kuliner Terbaru di Kawasan Gading Serpong 

Rabu, 16 April 2025 | 18:58

Kawasan Gading Serpong kembali mempunyai spot destinasi baru dengan hadirnya Hampton Square. Sebuah lifestyle open space mall yang berlokasi di Manhattan District, Kelurahan Medang, Kabupaten Tangerang.

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Arema FC BRI Liga 1 2024/2025, Asa Pendekar Cisadane Lanjutkan Kemenangan

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Arema FC BRI Liga 1 2024/2025, Asa Pendekar Cisadane Lanjutkan Kemenangan

Minggu, 20 April 2025 | 10:23

Persita Tangerang akan menjamu Arema FC pada laga pekan ke-29 BRI Liga 1 musim 2024/2025 yang digelar di Indomilk Arena, Minggu 20 April 2024, mulai pukul 15.30 WIB.

MANCANEGARA
Kasus Pertama Belatung Menginfeksi Manusia Ditemukan di Meksiko, Begini Proses Terjangkitnya

Kasus Pertama Belatung Menginfeksi Manusia Ditemukan di Meksiko, Begini Proses Terjangkitnya

Minggu, 20 April 2025 | 10:46

Kementerian Kesehatan Meksiko melaporkan temuan mengejutkan, seorang perempuan lansia berusia 77 tahun dari Acacoyagua, wilayah selatan Chiapas, terinfeksi myiasis atau belatungan.

AYO! TANGERANG CERDAS
Sudah Dimulai, Begini Cara Daftar Online Pra-SPMB Kota Tangerang

Sudah Dimulai, Begini Cara Daftar Online Pra-SPMB Kota Tangerang

Senin, 21 April 2025 | 18:07

Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Pendidikan resmi memulai tahapan pendaftaran Pra-SPMB (Sistem Penerimaan Murid Baru) untuk jenjang SD dan SMP

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill