Connect With Us

Selain Makan Bergizi Gratis, SDN Curug Butuh Pembangunan Kelas Baru

Yanto | Rabu, 22 Januari 2025 | 14:26

Wamen BUMN Aminuddin Ma'ruf saat meninjau pelaksanaan MBG di SDN Curug Kulon IV, Kelurahan Curug Kulon, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, Rabu 22 Januari 2025. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Kepala Sekolah SDN Kulon IV Curug Kabupaten Tangerang Ratnasih mengungkapkan rasa syukurnya setelah sekolahnya mendapat kunjungan langsung dari Wakil Menteri BUMN, dalam pelaksanaan makana bergizi gratis (MBG).

Ratnasih menyebut kunjungan tersebut sebagai anugerah bagi sekolah yang selama ini kurang diperhatikan oleh pemerintah pusat.

"Sebuah anugerah di mana posisi kami ya sekolah ini kan sebenarnya di dalam, yang mungkin biasanya kurang diperhatikan. Tapi ternyata alhamdulillah kami mendapatkan kepercayaan untuk mendapatkan kunjungan langsung dari Wakil Menteri BUMN," ujarnya pada Rabu 22 Januari 2025.

Ratnasih mengakui sekolahnya memiliki keterbatasan, baik dari segi fasilitas maupun jumlah kelas, sehingga diharapkan adanya pembanguan kelas baru.

"Kami punya 5 kelas, jadi harapan ke depan pastinya dengan kunjungan seperti ini, kami berharap bisa mendapatkan perhatian lebih," katanya.

Dia juga menambahkan pentingnya keberlanjutan program yang telah dibahas selama kunjungan.

"Mudah-mudahan harapan utama kami adalah segera terealisasi program-program yang ada. Kami juga mengharapkan gedung baru yang memenuhi standar," ujarnya.

Masih dikatakan Ratnasih, langkah ini diharapkan dapat menjadi awal dari perbaikan fasilitas pendidikan di sekolahnya. "Kami ingin tahun depan bukan hanya sekedar harapan, tetapi nyata," tegasnya.

TEKNO
Pasar Smartphone Diprediksi Melemah Sepanjang 2025, Apple Masih Memimpin

Pasar Smartphone Diprediksi Melemah Sepanjang 2025, Apple Masih Memimpin

Sabtu, 19 April 2025 | 11:55

Pasar smartphone global diperkirakan akan kembali mengalami pelemahan sepanjang 2025. Hal oni berdasarkan analisis dari Firma riset Counterpoint.

AYO! TANGERANG CERDAS
Sudah Dimulai, Begini Cara Daftar Online Pra-SPMB Kota Tangerang

Sudah Dimulai, Begini Cara Daftar Online Pra-SPMB Kota Tangerang

Senin, 21 April 2025 | 18:07

Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Pendidikan resmi memulai tahapan pendaftaran Pra-SPMB (Sistem Penerimaan Murid Baru) untuk jenjang SD dan SMP

BANTEN
Waspadai Nyeri Tengkuk Akibat Penggunaan Gadget, Ini Solusi dan Penanganannya

Waspadai Nyeri Tengkuk Akibat Penggunaan Gadget, Ini Solusi dan Penanganannya

Selasa, 22 April 2025 | 10:35

Di era digital seperti sekarang, hampir seluruh aspek kehidupan terhubung dengan teknologi. Aktivitas sehari-hari kini tidak lepas dari perangkat digital seperti komputer, laptop, dan ponsel pintar.

TANGSEL
Komisi I DRPD Sebut Kartini Masa Kini Bersinar di Tangsel

Komisi I DRPD Sebut Kartini Masa Kini Bersinar di Tangsel

Senin, 21 April 2025 | 23:56

Semangat Kartini menggema kuat di Tangerang Selatan (Tangsel), seiring dengan munculnya banyak perempuan tangguh yang tampil memimpin dan mengambil peran penting di berbagai bidang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill