Connect With Us

Gegara Cuaca Buruk, Polair Baharkam Batal Cabut Pagar Laut Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 29 Januari 2025 | 20:03

Proses pembongkaran pagar laut di kawasan Tanjung Pasir, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Kamis 23 Januari 2025. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Direktorat Polisi Perairan (Ditpolair) Badan Pemeliharaan Keamanan (Baharkam) Polri menunda pencabutan pagar laut di perairan Utara Kabupaten Tangerang, akibat cuaca buruk yang melanda.

“Hari ini setidaknya kita akan melakukan pencabutan pagar di Karang Serang, Sukadiri, Tangerang, tapi terkendala cuaca,” jelas Dirpolair Korpolairud Baharkam Polri Brigjen Pol Hero Henrianto Bachtiar di Gedung Korpolairud Baharkam Polri, Jakarta Utara, Rabu 29 Januari 2025.

Ia menjelaskan cuaca yang buruk di lokasi menyebabkan tinggi ombak laut mencapai 2 meter.

“Informasi dari anggota kita di lapangan juga ombaknya lebih tinggi lagi dan jelas tidak memungkinkan kami melakukan kegiatan pencabutan,” ungkapnya.

Menurutnya, pencabutan pagar laut yang dilakukan Polri dan TNI sudah sepanjang 16 kilometer. Dengan begitu, masih ada 14 kilometer pagar lagi yang harus dicabut.

“Tentu ini akan tetap berjalan terus sesuai komando yang kita terima dari Lantamal sebagai penjuru," katanya.

Pihaknya akan terus berkoordinasi dengan instansi lain yang juga siap membantu. Jika cuaca sudah membaik, pembongkaran pagar bambu akan kembali dilakukan.

"Akan tetapi, semua terkendala karena cuaca. Kita lihat nanti ke depannya bagaimana kondisinya. Kalau memungkinkan, kita akan melakukan kegiatan lanjutan,” ujar Hero.

BISNIS
Promo Diskon 50% Layanan Jasa Pembuatan PT Untuk Warga Tangerang

Promo Diskon 50% Layanan Jasa Pembuatan PT Untuk Warga Tangerang

Senin, 14 April 2025 | 10:18

Pertumbuhan dunia usaha di Tangerang semakin pesat seiring meningkatnya kesadaran akan pentingnya legalitas bisnis. Salah satu bentuk legalitas yang menjadi pilihan utama pelaku usaha adalah pendirian Perseroan Terbatas (PT).

BANTEN
Gubernur Banten Tegaskan Pegawai Samsat Jangan Pungli, Minta Warga Laporkan ke BKD

Gubernur Banten Tegaskan Pegawai Samsat Jangan Pungli, Minta Warga Laporkan ke BKD

Selasa, 15 April 2025 | 19:32

Gubernur Banten Andra Soni menegaskan kepada seluruh jajaran Pemprov Banten, khususnya pegawai Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat), untuk tidak melakukan pungutan liar (pungli) kepada wajib pajak.

WISATA
Ada Destinasi Wisata Terbaru di Kota Tangerang, Bebas Main Playgorund hingga Mini Zoo Sepuasnya

Ada Destinasi Wisata Terbaru di Kota Tangerang, Bebas Main Playgorund hingga Mini Zoo Sepuasnya

Selasa, 15 April 2025 | 19:18

Kini ada destinasi wisata terbaru di Kota Tangerang, bernama Nice Garden Pinang yang berlokasi di Jalan KH Hasyim Ashari Nomor 9A, di Kelurahan Pinang, Kecamatan Pinang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill