Connect With Us

Pencuri Tembak Warga Sampai Tewas

| Jumat, 22 Mei 2009 | 08:20

TANGERANGNEWS-R Aling,57, salah satu warga yang mengepung pelaku pencurian yang tertangkap basah masuk ke rumah warga tewas ditembak di Desa Talagasari RT 6/1, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Kamis (21/5) pagi. Pria setengah baya itu menemui ajalnya setelah mendapat perawatan di RSUD Kabupaten Tangerang, karena mengalami luka tembak di bagian perut. Sementara tiga pelaku pencurian yang belum diketahui identitasnya itu masih diburu polisi. Kasat Reskrim Polres Metro Kabupaten Tangerang Kompol Ari Wibowo saat dihubungi membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, peristiwa percobaan pencurian berujung penembakan terhadap warga hingga tewas, terjadi sekitar pukul 02.15. Bermula ketika, tiga pelaku yang belum diketahui identitas dengan mengendarai dua sepeda motor itu hendak mencuri di salah satu rumah warga. “Namun, aksinya tersebut dipergoki oleh salah satu warga,” ujar Ari Wibowo. Karena tertangkap basah malakuan aksi pencurian, ungkap Ari, salah satu warga teriak maling sehingga dalam waktu yang singkat ratusan massa keluar dari rumahnya mendatangi arah suara tersebut. Aksi kejaran-kejaran antara para pelaku dengan warga pun tidak terelakkai. Namun, dua pelaku berhasil melarikan diri, sedangkan satu orang lainnya berhasil dikepung oleh warga sekitar. Dalam keadaan terdesak, pelaku kemudian mengeluarkan senjata api miliknya untuk menangkut-nakuti warga yang telah mengepungnya. Warga menjadi ketakutan dan mengundurkan diri sehingga terjadi penembakan oleh pelaku terhadap korban R Aling. Ari Wibibo menjelaskan, hingga saat ini pelaku penembakan yang belum diketahui identitasnya. “Kami masih mengumpulkan keterangan-keterangan dari saksi-saksi dan olah tempat kejadian perkara untuk memburu pelaku, “kata Ari Wibobo. (zokel)
NASIONAL
Akomodasi 160 Juta Pergerakan Masyarakat di Libur Natal 2024, Menhub Segera Finalisasi Harga Tiket Pesawat

Akomodasi 160 Juta Pergerakan Masyarakat di Libur Natal 2024, Menhub Segera Finalisasi Harga Tiket Pesawat

Senin, 25 November 2024 | 07:48

Menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2024, Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi mengungkapkan, mobilisasi masyarakat di Pulau Jawa diperkirakan mencapai angka fantastis, yaitu 160 juta orang

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

BANTEN
Bethsaida Serang Kenalkan Metode FAST, Cara Cepat Identifikasi Gejala Stroke  

Bethsaida Serang Kenalkan Metode FAST, Cara Cepat Identifikasi Gejala Stroke  

Senin, 25 November 2024 | 09:44

Stroke merupakan salah satu kondisi medis darurat yang membutuhkan penanganan cepat dan tepat. Gangguan ini terjadi ketika aliran darah ke otak terhenti, mengakibatkan sel-sel otak kekurangan oksigen dan nutrisi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill