Connect With Us

Bocah 14 Bulan Gemar Makan Batu Bata

| Rabu, 16 November 2011 | 16:25

Bayi suka makan batu bata. (tangerangnews / rangga)

TANGERANG-Fajar Alfiano, bocah berusia 14 bulan yang tiggal di Kampung Dukuh RT 01/03, Kelurahan Bojong Nangka, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang ini suka memakan batu bata dan tanah.

Anak kedua dari pasangan Budianto,30, dan Sutianah ,28, ini awalnya masih makan makanan normal. Namun setelah berusia 10 bulan, Fajar mulai sering memakan pecahan batu bata dan tanah.

"Waktu itu Fajar bermain sama teman-temannya. Tiba-tiba dia memakan batu yg ada di tanah. Saya pernah mengambil batu dari mulutnya, dia langsung nangis," kata Sutianah ketika ditemui di rumahnya, Rabu (16/11).

Sutianah mengatakan, tak hanya memakan batu bata, ketika di rumah anaknya juga sering memakan karpet. "Sekarang kalau di kasih makan nasi, dia suka menolak. Makannya cuma sedikit," ungkapnya.

Menurut Sutianah, selama ini anaknya tidak mengalami gangguan kesehatan serius. Hanya saja, Fajar kesulitan buang air besar karena anusnya mmengecil setelah pernah dioperasi.

"Sejak lahir anak saya tidak punya anus. Pernah dioperasi di RSUD Kabupaten Tangerang, tapi sekarang lubang anusnya kembali mengecil. Sekarang dia susah buang air besar dan berat badannya turun," ungkapnya.

Ia kerap membawa anaknya kontrol ke Puskesmas atau bidan di kampung setempat. Namun ia kesulitan mengobati Fajar karena keterbatasan ekonomi. "Suami saya cuma buruh serabutan. Sedangkan saya tidak kerja. Saya tidak punya biaya untuk operasi Fajar," terang Sutianah.

Sementara petugas medis Puskesmas Bojong Nangka M Sumanta mengatakan, kebiasaan Fajar memakan batu bata dan tanah bukan karena kelainan. Hal itu kemungkinan karena kurangnya pengawasan orang tua. "Pada dasarnya, anak kecil pasti akan memakan apa yang dia pegang. Kalau tidak diawasi, anak pasti makan apa saja. Ini bukan karena kelainan organ tubuhnya," ungkapnya.(RAZ)

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill