Connect With Us

Pilkada Kabupaten Tangerang, NasDem Dukung Aden Abdul Khaliq

| Sabtu, 11 Agustus 2012 | 08:59

Ketua Pengurus Pusat Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh. (tangerangnews / rangga)

 
Reporter : Ganang

TANGERANG-Meskipun belum memiliki kursi di parlemen. Namun, Partai NasDem siap mendorong Aden Abdul Khaliq untuk maju dalam pemilihan umum kepala Daerah (Pemilukada) Kabupaten Tangerang. Demikian diungkapkan Ketua DPD Parta NasDem Kabupaten Tangerang, Encep Indra Permana usai penyerahan berkas verifikasi data dokumen kepengurusan dan keanggotaan DPD Partai NasDem, Jumat (11/8).

"Terus terang, kami sengaja memilih sosok baru yang mempunyai semangat untuk memajukan Kabupaten Tangerang ke depan. Sosok yang masih bersih, belum terkontaminasi, yang secara pencitraan masih bagus di masyarakat, dan mempunyai integritas, loyalitas, serta kredebilitas terhadap masa depan Kabupaten Tangerang," paparnya.

Saat diwawancarai TangerangNews.com Aden Abdul Khaliq yang juga politisi Partai Golkar menjelaskan, bahwa untuk saat ini ia tengah berkonsentrasi dalam pencalonan dirinya maju dalam Pemilukada Kabupaten Tangerang. Dan mengenai Partai Golkar yang tidak mengusung dirinya maju dalam Pemilukada Kabupaten Tangerang, Aden tidak mau berkomentar.
"Saya masih berkonsentrasi untuk pencalonan saya dalam Pemilukada nanti. Dan untuk Partai Golkar, saya belum bisa berkomentar, lihat saja nanti," tandasnya.

Untuk menentukan siapa yang menjadi wakilnya nanti, Aden mengaku ingin didampingi oleh orang dari birokrasi.
"Kalau untuk wakil, saya berharap bisa dari birokrasi. Kalau pun bukan, paling tidak orang yang mengerti betul tentang Kabupaten Tangerang, baik secara birokrasi, geografis, maupun, kulturistik masyarakat Kabupaten Tangerang. Karena seperti kita tahu, Kabupaten Tangerang ini sudah seperti miniatur Indonesia, yang mempunyai keberagaman budaya. Yang tentu saja, untuk kedepan kami bisa bersinergi dalam mewujudkan Kabupaten Tangerang yang lebih baik lagi," pungkasnya.

BISNIS
RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50% dari Laba Bersih 2024

RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50% dari Laba Bersih 2024

Rabu, 16 April 2025 | 21:22

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (bank bjb) menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2024, pada Rabu, 16 April 2025.

KOTA TANGERANG
Seleksi Dirum Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang Dikawal Kejaksaan

Seleksi Dirum Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang Dikawal Kejaksaan

Senin, 21 April 2025 | 20:45

Seleksi Calon Direktur Umum (Dirum) Perusahaan umum daerah (Perumda) PDAM Tirta Benteng, Kota Tangerang telah masuk dalam tahapan Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) serta Wawancara.

BANTEN
Waspadai Nyeri Tengkuk Akibat Penggunaan Gadget, Ini Solusi dan Penanganannya

Waspadai Nyeri Tengkuk Akibat Penggunaan Gadget, Ini Solusi dan Penanganannya

Selasa, 22 April 2025 | 10:35

Di era digital seperti sekarang, hampir seluruh aspek kehidupan terhubung dengan teknologi. Aktivitas sehari-hari kini tidak lepas dari perangkat digital seperti komputer, laptop, dan ponsel pintar.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill