Connect With Us

Kota Tangerang Siagakan 40 Bidan Delima

| Rabu, 12 Agustus 2009 | 16:29

TANGERANGNEWS-Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kota Tangerang menyiagakan sebanyak 40 bidan dengan nama Bidan Delima sebagai upaya menekan angka kematian ibu dan bayi di Kota Tangerang. Menurut Ketua Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kota Tangerang Hj. Siti Rochayati, program Bidan Delima merupakan program peningkatan kualitas dan pelayanan bidan yang membuka praktek sendiri atau praktek bidan swasta. Melalui program ini, bidan swasta dapat mengikuti ujian sertifikasi kelayakan mutu dan pelayanan untuk mendapatkan sertifikat Bidan Delima atau sertifikat bidan berkualitas standar IBI. “Bidan Delima disebut juga sebagai bidan yang mempunyai kemampuan khusus, terutama dalam penanganan persalinan. Namun tidak mudah untuk lulus sertifikasi ini, karena banyak persyaratan yang harus dipenuhi Bidan delima.” Ujar Siti aat Launching Bidan Delima IBI Kota Tangerang dan Seminar Kader Posyandu di ruang Al-Amanah Pemerintah Kota Tangerang, hari ini. Dia menambahkan, program Bidan Delima ini baru pertama kali di luncurkan di Kota Tangerang sekaligus yang pertama di Provinsi Banten, jadi sejauh ini dari 543 bidan di Kota Tangerang yang tergabung dalam IBI, baru 40 orang yang mempunyai sertifikat Bidan Delima. “Diharapkan nantinya semua bidan yang ada dapat mengikuti program sertifikasi ini, sehingga angka kematian ibu dan bayi dapat ditekan.” Lebih lanjut, dia menerangkan, berdasarkan data di pemerintah Kota Tangerang, angka kematian ibu dan bayi di Kota Tangerang menunjukan penurunan yang signifikan dari 14 angka kematian ibu dan bayi di tahun 2007 menjadi 11/100.000 kelahiran hidup atau sekitar 0,011 % di tahun 2008. “Sementara yang terbesar angka kematian ibu dan bayi terbanyak terdapat di Provinsi Banten yang mencapai 337/100.000 kelahiran hidup. Angka tersebut melebihi angka standart nasionalnya yang sebesar 227/100.000,” ungkap Siti.(Rangga)
KAB. TANGERANG
Gerai Pelayanan Publik Kabupaten Tangerang Dibuka di Intermoda BSD

Gerai Pelayanan Publik Kabupaten Tangerang Dibuka di Intermoda BSD

Senin, 21 April 2025 | 21:15

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang membuka Gerai Pelayanan Publik (GPP) di Intermoda BSD, Kecamatan Cisauk, sebagai langkah mempermudah layanan kepada masyarakat, Senin 21 April 2025.

PROPERTI
Hampton Square Destinasi Lifestyle dan Kuliner Terbaru di Kawasan Gading Serpong 

Hampton Square Destinasi Lifestyle dan Kuliner Terbaru di Kawasan Gading Serpong 

Rabu, 16 April 2025 | 18:58

Kawasan Gading Serpong kembali mempunyai spot destinasi baru dengan hadirnya Hampton Square. Sebuah lifestyle open space mall yang berlokasi di Manhattan District, Kelurahan Medang, Kabupaten Tangerang.

BANTEN
Hamil di Luar Nikah, Pemuda di Serang Banten Mutilasi Mahasiswi Gegara Diminta Tanggung Jawab

Hamil di Luar Nikah, Pemuda di Serang Banten Mutilasi Mahasiswi Gegara Diminta Tanggung Jawab

Minggu, 20 April 2025 | 17:33

Seorang pemuda berinisial ML, 23, membunuh dan memutilasi mahasiswi SA, 19, di Kampung Ciberuk, Desa Gunungsari, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang.

WISATA
6 Cara Hindari Pungli di Tempat Wisata agar Liburan Tetap Nyaman

6 Cara Hindari Pungli di Tempat Wisata agar Liburan Tetap Nyaman

Sabtu, 19 April 2025 | 17:27

Tempat wisata seharusnya menjadi ruang aman untuk melepas penat dan menikmati liburan. Sayangnya, praktik pungutan liar (pungli) masih kerap ditemukan di sejumlah destinasi wisata, terutama di wilayah Tangerang dan sekitarnya

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill