TANGERANG-Petugas Polres Metro Tangerang melakukan penelusuran terhadap pemilik mobil mewah misterius merek Jaguar type S yang ditinggal pemiliknya di Tanah Tinggi, Kota Tangerang Kamis (7/11) lalu. Dari hasil penelusuran mobil yang akhirnya diderek ke Polres Metro Tangerang itu ternyata atas nama pemilik berinisial JS warga Negara India.
“Kami telah mengetahui atas nama pemilik kendaraan tersebut melalui pelacakan nomor polisinya A1C,” ujar Kasat Lalu Lintas Polres Metro Tangerang, AKBP Gunawan.
JS diketahui beralamat di Serang berdasarkan keterangan di catatan kepolisian melaui kendaraan tersebut. Namun, ternyata setelah alamat tersebut didatangi petugas. Ternyata bukan alamat JS yang sebenarnya. “Dia hanya menumpang alamat untuk membuat STNK. Diketahui bahwa mobil Jaguar itu ternyata pajaknya mat sejak 2008,” ujarnya.
Kasus Jaguar misterius itu pun akhirnya dilimpahkan petugas Satuan Lalulintas ke Reskrim. “Untuk selanjutnya saya serahkan kepada reskrim untuk pengembangan lebih lanjut,” katanya.
Menurut Gunawan, pemilik alamat tersebut mengakui kenal dengan JS. Namun, JS hanya beberapa kali berkunjung ke Serang. “Mereka (pemilik) rumah malah marah kepada anggota kami. Karena tidak merasa memberikan alamat rumahnya kepada JS untuk dijadikan alamat kepemilikan kendaraan,” terangnya.