Connect With Us

Para Alumni Paskibraka Tangerang gelar lomba baris

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 17 November 2013 | 15:53

Para Alumni menyematkan tanda peserta. (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)


TANGERANG-Purna (alumni) Paskibraka Indonesia (PPI) Kota Tangerang menggelar lomba baris berbaris tingkat SD hingga SMA di Lapangan Ahmad Yani, Kota  Tangerang, Minggu (17/11). Lomba ini diikuti sekitar 118 pleton (pasukan)

lomba di buka langsung oleh Plh Wali Kota Tangerang Rachmansyah. Dalam arahannya, Rachmansyah mengharapkan agar kaum muda dan pelajar terus meningkatkan keterampilan, kreatifitas dan inovasi dalam upaya turut serta dalam pembangunan.

"Pemuda sebagai generasi penerus harus mampu menjawab tantangan masa depan, dengan selalu membekali diri dengan berbagai hal yang dibutuhkan, untuk mampu bersaing di era globalisasi ini. Salah satunya, dengan bekal kemampuan atau keterampilan yang dapat ditempa dengan aktif mengikuti berbagai lomba seperti halnya lomba baris-berbaris ini." katanya.

Menurut Rachmansyah, setidaknya ada tiga unsur yang harus diperhatikan kaum muda dalam upaya meningkatkan keterampilan, yakni adanya usaha untuk mencapai keterampilan yang diharapkan, kemudian adanya kemampuan yang dapat diraih dengan latihan.

"Yang terakhir adanya suasana lingkungan yang mendukung, yang dapat mempengaruhi tercapainya tingkat keterampilan," ujarnya.

Sementara itu, Kepala bidang Pemuda Dinas Pemuda olahraga budaya dan pariwisata (Disporbudpar) Kota Tangerang Wawan Fauzi, menjelaskan bahwa acara yang bertemakan memupuk semangat kepahlawanan kaum muda ini diikuti oleh 118 pleton yang terdiri dari 17 pleton SD, 45 Pleton SMP dan 58 Pleton SMA.

"Satu pleton terdiri dari 16 orang. Peserta lomba juga terbagi dalam kelompok putra dan putri," katanya.

Menurutnya, lomba ini diselenggarakan oleh PPI Kota Tangerang sebagai ajang berprestasi dan kompetisi yang positif bagi kaum muda khususnya para pelajar, selain tentunya sebagai sarana perekat dan pemersatu para pelajar  di Kota Tangerang.

"Dengan gelaran lomba ini juga diharapkan dapat menanamkan jiwa kepahlawanan dari kaum muda  untuk bersama-sama membangun Kota yang maju," katanya.

Pembukaan acara lomba baris berbaris ini juga dimeriahkan oleh penampilan para polisi cilik binaan Polres Metro Tangerang yang menampilkan kebolehannya dalam baris berbaris. Berbagai formasi barisan diperagakan anak-anak usia SD tersebut dengan sempurna sehingga mendapat sambutan luar biasa dari hadirin.
BANDARA
WNI Buron Judi Online W88 Ditangkap di Filipina

WNI Buron Judi Online W88 Ditangkap di Filipina

Jumat, 22 November 2024 | 14:52

Warga negara Indonesia (WNI) buronan kasus judi online W88 yang kabur ke Filipina ditangkap aparat Bareskrim Polri.

SPORT
Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Jumat, 22 November 2024 | 12:28

Pekan ke-11 lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 akan mempertemukan Barito Putera melawan Persita Tangerang di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Sabtu, 23 November 2024.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

TANGSEL
Jelang HUT ke-16 Tangsel, BPBD Siaga Antisipasi Bencana

Jelang HUT ke-16 Tangsel, BPBD Siaga Antisipasi Bencana

Jumat, 22 November 2024 | 15:45

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) memperkuat kesiapsiagaan bencana menjelang perayaan HUT ke-16 Kota Tangsel hingga Tahun Baru 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill