Connect With Us

Kecamatan Larangan Jalannya Terendam, Perumnas Puluhan Rumah Banjir

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 12 Januari 2014 | 16:32

Banjir di Perumnas Empat Kota Tangerang (Rangga / TangerangNews)

 
TANGERANGNEWS.com-Banjir juga terjadi di Jalan Prof . Dr Hamka, Taman Asri, Larangan, Kota Tangerang. Ketinggian air hampir sama dengan yang terjadi di Perumnas tiga dan empat, yakni sebetis orang dewasa, Minggu (12/1).

Hujan dengan intensitas sedang memang hampir merata di Tangerang.  Akibatnya, di Jalan Prof. Dr Hamka tersebut, satu kendaraan roda dua mogok serta  satu mobil box juga terjebak banjir.

Sedangkan di Perumnas empat, Jatiuwung, Kota Tangerang banjir paling dalam setinggi lutut orang dewasa. Banjir juga nyaris memutus jalan raya di sana. Bahkan beberapa kendaraan roda dua maupun roda empat yang nekat menerobos banjir mogok di tengah jalan.

Pemukiman padat penduduk yang merupakan wilayah langganan banjir ini,  mulai terendam banjir sejak Minggu siang.

Buruknya sistem drainase dituding warga menjadi penyebab utama banjir yang merendam pemukiman warga dalam waktu yang lama. Ironisnya, hal tersebut selalu luput dari perhatian Pemerintah Kota Tangerang ,  meski warga telah melaporkannya . “Warga di sini  berharap agar pemerintah cepat tanggap dalam menanggulangi masalah banjir yang kerap terjadi , terlebih saat ini memasuki musim penghujan ekstrem,” ujar warga Perumnas empat itu.
 

KAB. TANGERANG
Tatap Muka Terakhir, Warga Matagara Solid Dukung Maesyal-Intan

Tatap Muka Terakhir, Warga Matagara Solid Dukung Maesyal-Intan

Sabtu, 23 November 2024 | 18:48

Masyarakat Kampung Mampelem Balong, RT01/04, Desa Matagara, Kecamatan Tigaraksa solid dukung pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang nomor 02, Maesyal Rasyid-Intan Nurul Hikmah, Sabtu 23 November 2024.

WISATA
Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Jumat, 22 November 2024 | 18:52

Wisata air perahu kano Kota Tangerang kembali beroperasi, setelah sempat dihentikan karena aliran Kali Sipon surut.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill