Connect With Us

Wali Kota Dukung Keputusan Direksi PDAM Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 10 Februari 2014 | 18:58

140 Mantan Calon Pegawai PDAM Demo Kantor Wali Kota (Rangga / TangerangNews)


TANGERANG-Menanggapi aksi calon pegawai PDAM Tirta Benteng Kota Tangerang yang dipecat.  
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengaku, keputusan direksi PDAM untuk memberhentikan calon pegawai yang tidak lolos seleksi merupakan tindakan yang tepat. Dengan demikian, para mantan calon pegawai tersebut tidak akan dipekerjakan kembali.
 
“Apa yang dilakukan direksi sudah benar sesuai aturan dalam rangka menindak lanjuti hasil temuan BPK terhadap laporan keuangan PDAM yang dinyatakan dicslaimer,” katanya, Senin (10/2).
 
Menurut Arief, dalam laporan BPK, keuangan PDAM selama beberapa tahun terkahir anjlok. Pada tahun 2010, laba PDAM sebesar Rp9,7 miliar. Tahun 2011 turun menjadi Rp4,6 miliar dan pada 2012 jadi Rp700 juta. Dari laporan tersebut juga, dinyatakan bahwa hal yang harus dibenahi salah satunya kepegawaian.
 
“Dengan kondisi keuangan yang anjlok, tidak mungkin lagi untuk membiayai seluruh calon pegawai PDAM. Kalau tidak segera dibenahi, yang akan dirugikan tentu masyarakat,” ujarnya.
 
Terkait ratusan mantan calon pegawai yang minta dipekerjakan kembali, Arief menilai seharusnya tidak ada lagi tuntutan. Pasalnya, dalam surat pernyataan calon pegawai, disebutkan bahwa mereka tidak akan menuntut ganti rugi apabila berdasarkan keputusan direksi ada tes sewaktu –waktu dan tidak memungkinkan atau adanya perubahan sesuai dengan keputusan pemerintah.
 
“Mereka sendiri menyatakan tidak akan menuntut ganti rugi. Itu sudah keputusan direksi, mereka harus menerima. Masuk sebagai pegawai dengan itikad baik dan keluar juga harus begitu,” tukasnya.
 
Sedangkan terkait adanya isu bahwa para calon pegawai membayar uang kepada calo untuk menjadi karyawan ke PDAM, Arief menghimbau agar mereka melaporkan hal itu ke aparat penegak hukum.

“Jika merasa dirugikan, ya laporkan saja. Kita kan tindak lanjuti. Kalau juga merasa tidak puas dengan keputusan direksi ya laporkan juga, tempuh prosedur hukumnya,” ujarnya.
TEKNO
Catat Meter Listrik Mandiri, Simak Cara Pakai Fitur SwaCam di Aplikasi PLN Mobile

Catat Meter Listrik Mandiri, Simak Cara Pakai Fitur SwaCam di Aplikasi PLN Mobile

Jumat, 22 November 2024 | 09:44

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memperkenalkan fitur bernama SwaCam di aplikasi PLN Mobile.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

NASIONAL
Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Jumat, 22 November 2024 | 11:57

Bagi umat Muslim, Ramadan dan Idul Fitri selalu menjadi momen istimewa yang dinantikan setiap tahunnya. Dengan kemajuan teknologi dan metode perhitungan astronomi yang semakin canggih, prediksi awal Ramadan dan Idul Fitri tahun 2025

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill