Connect With Us

Pejabat Pemkot Dilarang Terima Parsel Lebaran

| Kamis, 3 September 2009 | 19:44

TANGERANGNEWS-Kabag Humas dan Protokol Pemerintah Kota Tangerang Ahsan Annahar mengatakan, seluruh pejabat pemerintah di Kota Tangerang dilarang menerima parsel atau bingkisan lainnya menjelang Idul Fitri 1430 Hijriah. “Menerima parsel dapat menumbuhkan benih kolusi, korupsi dan nepotisme (KKN),” katanya saat ditemui Tangerangnews di kantornya, hari ini. Ia mengatakan, seluruh pejabat di daerah ini mulai kepala desa hingga camat serta seluruh kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) dilarang menerima bingkisan atau parsel saat lebaran nanti. Jika tetap membandel, kata Ahsan, dari sisi hukum bisa dijerat dengan pasal gratifikasi sehingga siapa pun yang melakukannya akan menerima sanksi. “Yang menerima atau memberi juga akan diberikan sanksi ringan hingga berat, mulai dari surat peringatan, penahanan gaji sampai dengan pemecatan,” ungkap Ahsan Menurut dia, kebijakan melarang pejabat menerima parsel merupakan peraturan yang telah dibentuk pemerintah pusat sejak dulu dan berlaku ketika pejabat sudah disumpah janjinya. “Itu berlaku dari dulu, tidak hanya untuk momen lebaran saja tapi hari-hari biasa juga,” paparnya.(rangga)
WISATA
Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Jumat, 22 November 2024 | 18:52

Wisata air perahu kano Kota Tangerang kembali beroperasi, setelah sempat dihentikan karena aliran Kali Sipon surut.

SPORT
Rekor Buruk 11 Pertandingan Tak Pernah Menang, Begini Cara Persita Kalahkan Barito Putera

Rekor Buruk 11 Pertandingan Tak Pernah Menang, Begini Cara Persita Kalahkan Barito Putera

Senin, 25 November 2024 | 06:11

Persita Tangerang akhirnya memutus rekor buruk setelah berhasil mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-0 dalam lanjutan pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025, di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Sabtu, 23 November 2024, lalu.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

NASIONAL
PLN Raih Communications Strategist Award 2024 dari CNBC Indonesia

PLN Raih Communications Strategist Award 2024 dari CNBC Indonesia

Selasa, 26 November 2024 | 11:44

PT PLN (Persero) berhasil meraih penghargaan Communications Strategist Award 2024 atas keberhasilannya dalam menjalankan strategi komunikasi korporat yang efektif dan edukatif bagi publik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill