Connect With Us

Perampok Bos Gas Elpiji Gasak Uang dan Ponsel

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 1 Mei 2014 | 17:30

Lokasi kediaman bos agen Elpiji di Regency Dibacok Rampok (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANG-Perampok yang menyerang pasangan suami istri (pasutri) pemilik toko agen gas elpiji, di Perumahan Griya Sangiang Mas, Jalan Bunga Raya, Kelurahan Gebang Raya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang hingga menyebabkan Lily Susilo, 44, tewas, dan Tjoan Bie, 59, kritis, rupanya  berhasil menggasak tas berisi uang dan ponsel.
 
"Barang yang hilang adalah tas milik korban berisi uang hasil bisnis elpiji dan ponsel. Tapi belum diketahui jumlah nominalnya," terang Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Riad, Kamis (1/5).
 
Menurut Kapolres, diduga kedua korban telah diikuti pelaku yang baru pulang dari tokonya. Saat di dalam rumah, pelaku yang diduga berjumlah lebih dari satu orang langsung menyerang korban dengan pisau.
 
"Ini yang jelas dibuntuti, korban baru datang ke rumah, kemudian pelaku ikut masuk," katanya.
 
Pihaknya juga tengah memeriksa CCTV yang ada di dua toko milik korban yang terletak di samping rumah. Untuk memperkuat penyelidikan, kata Kapolres, pihaknya masih menunggu kondisi korban yang kritis, Tjoan Bie, agar cepat pulih.
 
"Kita berharap bisa memeriksa korban yang saat ini masih dirawat, karena dia yang berkelahi dengan pelaku sehingga tahu persis ciri-cirinya," terangnya.
 
 
 
KOTA TANGERANG
Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:39

Seorang anak duduk rapi di bangku sekolah, membuka kotak makan yang disediakan negara. Ada nasi, lauk dan sayur. Ia kenyang hari itu bahkan bisa menyisihkan sedikit untuk di bawa pulang. Karena di rumah, ayahnya masih menganggur.

KAB. TANGERANG
Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:04

Beredar sebuah video yang memperlihatkan komplotan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang menodongkan senjata api (senpi) di sebuah toko baju di Jalan Raya STPI, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang pada Jumat 9 Januari 2026 pukul 15.00 WIB.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill