Connect With Us

Puluhan Caleg Demo KPU Kota Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 8 Mei 2014 | 18:25

Caleg Demo KPU Kota Tangerang (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)


TANGERANG-Puluhan orang yang tergabung dalam Aliansi Calon Anggota Legislatif dari berbagai Partai Politik (Parpol) serta sejumlah orams dari Laskar Merah Putih, Aliansi Indonesia dan Pendekar Banten, mendemo KPU Kota Tangerang, Kamis (8/5).

Kebanyakan pendemo ini adalah para caleg yang gagal lolos dalam pemilu 2014. Dalam aksi itu, mereka menuntut dilakukannya penghitungan suara ulang, lantaran disinyalir banyaknya kecurangan yang terjadi dalam pelaksanaan Pileg 2014  kemarin.

"Banyak kecurangan, mulai dari pendistribusian surat suara yang tertukar, dugaan penggelembungan suara, sampai pembukaan kotak sudara yang dilakukan KPPS tanpa saksi," kata Muhammad Firdaus dari saalah satu caleg DPRD Kota Tangerang dari Partai Hanura.

Untuk itu mereka meminta kapada pihak KPU Kota Tangerang agar melakukan penghitungan suara ulang, untuk membuktikan kecurangan tersebut. Pihaknya juga akan meminta kepada KPU RI dan Bawaslu untuk  meninjau kembali pelaksanaan Pileg di Kota Tangerang yang terlihat sangat tergesa-gesa.

"Penyelesaiannya sederhana, hitung kembali suara tersebut, biar semua jelas dan dibuktikan benar tidak ada kecurangan," tukasnya.

Eko Maruli Silalahi, caleg DPRD Kota Tangerang dari PDIP menyatakan bahwa, pihaknya akan berdemo kembali di depan kantor Panwaslu untuk mendesak KPU Kota Tangerang agar laporan kecurangan Pileg 2014 dari masyarakat cepat ditangani.

"Tadi dari hasil mediasi dengan KPU, mereka hanyakan menindaklanjuti rekomendasi dari panwaslu. Jadi kit akan dorong panwaslu," jelasnya.
 
KAB. TANGERANG
Panen Dukungan, DPC Gerindra Tangerang Pede Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati

Panen Dukungan, DPC Gerindra Tangerang Pede Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati

Jumat, 22 November 2024 | 16:44

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah, semakin mendapat tempat di hati masyarakat.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

KOTA TANGERANG
BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

Jumat, 22 November 2024 | 12:05

BRI melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan 10 ribu paket sembako kepada warga di lima kecamatan di Kota Tangerang. Penyerahan simbolis berlangsung di Sekolah Daarul Falah,l

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill