Connect With Us

Ada Temuan BPK, Satpol PP Tangerang bongkar Tiang Reklame

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 8 Desember 2014 | 20:07

Satpol PP Kota Tangerang bongkar Tiang Reklame (Dira Derby / TangerangNews)


TANGERANG-Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang bersama dinas terkait membongkar sejumlah tiang reklame tak berizin di sejulah jalan protokol, Senin (8/12).
 
Kasatpol PP Kota Tangerang Mumung Nurwana mengatakan, kegiatan penertiban ini sudah dilakukan menyusul adanya temuan pihak Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas potensi penerimaan atas reklame yang telah habis masa izin dan yang tidak memiliki izin pemasangan di Kota Tangerang.
 
"Atas temuan itu kita langsung aksi penertiban dilapangan sejak Jumat (5/12) lalu, di sepanjang Jalan Jendral Sudirman dan MH Thamrin," katanya.
 
Mumung menambahkan, razia akan rutin dilakukan, selain menindaklanjuti reklame yang tidak memiliki izin, pihaknya juga bongkar reklame yang diletakan tidak pada tempatnya.
 
"Seperti ditengah trotoar, pagar pembatas jalan, tiang listrik serta pepohonan, itu melanggar ketentuan. Pasti kita bongkar," pungkasnya.
 
HIBURAN
Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Jumat, 22 November 2024 | 10:42

Bagi para pemilik kucing, pemandangan kucing yang tidur atau duduk di atas alat elektronik seperti laptop atau komputer tentu sudah sangat familiar.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill