Connect With Us

BKPP Segera Umumkan Jadwal Pendaftaran Lelang Jabatan

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 26 Januari 2015 | 18:27

Dadi Budaeri (Rangga / TangerangNews)

 
TANGERANG-Badan Kepegawaian, Pelatihan dan Pendidikan (BKPP) Kota Tangerang akan segera menumumkan pendaftaran lelang jabatan kepala untuk Dinas Perhubungan (Dishub) dan Dinas Bangunan yang hingga kini masih kosong.
 
“Insyaallah akan kita umumkan hari ini. Lelang jabatan ini hanya dibuka untuk pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Tangerang, bukan untuk umum,” kata Kepala BKPP Kota Tangerang M Noor, Senin (26/1).
 
Menurut M Noor, nantinya pendaftaran akan dibuka selama 15 hari kerja. Sementara pegawai yang akan mendaftar diharuskan eselon berpendidikan S1 dan memiliki jabatan esselon golongan IVa dan IIIa. “Setelah itu tahap seleksi lagi, masih panjang prosesnya, saya nggak hafal tahapannya,” jelasnya.
 
Sementara Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang Dadi Budaeri mengatakan, proses lelang masih menunggu SK dari Wali Kota Tangerang mengenai tim dan jadwal seleksi. Rencananya pendaftaran akan dibuka melalui website Pemkot Tangerang.
 
“Jadi belum ada yang daftar karena memang belum di-SK. Nanti setelah itu dibuka di web ada syarat dan ketentuan, bias dilihat di situ,” paparnya.
 
Untuk tim seleksi sendiri, kata Dadi, ada lima orang yang diketuai dirinya. Tim terdiri dari internal dari pihak pemkot dan ekstenal dari pihak akademisi. “Tim seleksi sesuai kebutuhan dan tak berlangsung lama pembentukannya,” jelasnya.
 

NASIONAL
Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Jumat, 22 November 2024 | 16:10

Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka meminta agar sistem zonasi pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) dihapus. Ia menilai, sistem tersebut tidak cocok diterapkan di semua daerah.

KOTA TANGERANG
BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

Jumat, 22 November 2024 | 12:05

BRI melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan 10 ribu paket sembako kepada warga di lima kecamatan di Kota Tangerang. Penyerahan simbolis berlangsung di Sekolah Daarul Falah,l

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill